Prediksi Ranking BWF Terbaru Hari Ini: Gregoria & Sabar/Reza Dapat Berkah dari China Masters
Gregoria Mariska & Sabar Karyaman/Reza Pahlevi bakal menikmati peringkat terbaik alias tertinggi dalam karier mereka di ranking BWF setelah penyelenggaraan China Masters 2024. 
13:00
24 November 2024

Prediksi Ranking BWF Terbaru Hari Ini: Gregoria & Sabar/Reza Dapat Berkah dari China Masters

- Berikut prediksi ranking BWF terbaru per hari ini, Minggu (24/11/2024). Gregoria Mariska & Sabar Karyaman/Reza Pahlevi dapat berkah dari hasil China Masters 2024.

Dua pebulu tangkis Indonesia beda sektor itu dipastikan mengalami kenaikan peringkat setelah agenda turnamen China Masters 2024 berakhir tepat pada hari ini.

Sebagaimana misal Gregoria Mariska alias Jorji yang diprediksi bakal menempati ranking terbaik selama kariernya.

Dikutip akun @statminton, Jorji berhak naik dari urutan kedelapan ke posisi enam dunia setelah hasil China Masters.

Jorji sebenarnya tidak mampu menunjukkan performa terbaiknya di ajang China Masters edisi kali ini.

Hal itu dibuktikan dengan tersingkirnya Jorji secara langsung pada babak pertama alias 32 besar China Masters.

Jorji tumbang di tangan Pornpawee Chochuwong (Thailand) dengan skor 21-13 dan 21-14 di babak tersebut.

Kekalahan tersebut otomatis membuat perjuangan Jorji langsung terhenti di fase pertama ajang China Masters.

Meski demikian, Jorji tetap saja ketiban untung meskipun kalah tak terduga pada babak awal turnamen tersebut.

Jorji yang awalnya berada di peringkat terbaik kedelapan dunia dipastikan naik dua tingkat setelah China Masters.

Bahkan, Jorji bisa saja menembus peringkat kelima dunia jika mampu lolos sampai final China Masters.

Hanya saja, Jorji malah tersingkir pada babak pertama lantaran masih dalam kondisi pemulihan cedera.

Kenaikan Jorji tak terlepas dari turunnya posisi yang ditempati Han Yue (China) dan Carolina Marin (Spanyol).

Han Yue terpaksa harus turun peringkat karena juga kalah di 32 besar China Masters, sedangkan Carolina sudah lama absen sejak mengalami cedera parah di Olimpiade Paris 2024.

Dengan naiknya peringkat Jorji di ranking BWF, harapan Indonesia untuk kembali mengembalikan kejayaan nomor tunggal putri menjadi terbuka lagi.

Kini, Jorji menjadi tokoh utama yang diharapkan bisa mengangkat kembali derajat nomor tunggal putri Indonesia.

Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman/Reza Pahlevi. Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman/Reza Pahlevi. (Instagram @boy.gutama)

Kenaikan peringkat tidak hanya dirasakan Jorji, melainkan juga didapatkan Sabar/Reza di nomor ganda putra.

Meskipun tidak lagi menjadi bagian dari pelatnas, performa Sabar/Reza justru berapi-api sepanjang tahun ini.

Teranyar, keberhasilan Sabar/Reza menembus partai final China Masters 2024 menjadi bukti paling nyata.

Kelolosan ke final China Masters 2024 tak hanya membuat Sabar/Reza berpeluang mengamankan gelar juara saja.

Melainkan juga membuat Sabar/Reza untuk pertama kalinya berhak tampil di panggung BWF World Tour Finals.

Selain itu, Sabar/Reza juga merasakan keuntungan berupa naiknya peringkat mereka di tangga ranking BWF.

Menurut sumber yang sama, Sabar/Reza diprediksi naik ke peringkat 11 dunia setelah hasil China Masters 2024.

Kenaikan dua tingkat secara tidak langsung dirasakan Sabar/Reza setelah sebelumnya berada di posisi ke-13.

Keberhasilan Sabar/Reza menduduki ranking 11 dunia tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi keduanya sebagai pebulu tangkis non-pelatnas.

Ditambah, ranking tersebut menjadi yang tertinggi ataupun terbaik bagi Sabar/Reza dalam kariernya sebagai pasangan ganda putra.

Pebulu tangkis muda asal Jepang, Tomoka Miyazaki ketika beraksi di BWF World Junior Championships 2022. Pebulu tangkis muda asal Jepang, Tomoka Miyazaki ketika beraksi di BWF World Junior Championships 2022. (BWF)

Kenaikan peringkat juga akan dirasakan beberapa pebulu tangkis lain yang merupakan jagoan dari negara lain.

Sebut saja Tomoka Miyazaki (Jepang) yang akan merasakan ranking tertinggi dalam kariernya setelah China Masters 2024.

Tomoka Miyazaki diprediksi akan melejit peringkatnya dari yang awalnya berada di posisi 14 naik tiga tingkat ke urutan 11.

Lalu, Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dari Malaysia juga sama, di mana keduanya akan merasakan ranking terbaik dalam kariernya.

Pasangan Goh Sze Fei/Nur Izzuddin dijamin mendapat satu kenaikan tingkat dengan menempati urutan ketujuh di ranking BWF sektor ganda putra.

Yang paling mengejutkan yakni Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping yang mengambil alih posisi pertama di ganda campuran.

Duet Feng Yan Zhe/Huang Dong Ping bakal meruntuhkan dominasi Zheng Siwei/Huang Yaqiong yang selama ini tergoyahkan sebagai ganda campuran terbaik dunia.

Itulah beberapa prediksi yang akan mewarnai pergolakan ranking BWF setelah rampungnya China Masters 2024.

(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)

Editor: Sri Juliati

Tag:  #prediksi #ranking #terbaru #hari #gregoria #sabarreza #dapat #berkah #dari #china #masters

KOMENTAR