Pelatih Australia Sudah Tebak Formasi Shin Tae-yong, Jamin Tidak Ada Perubahan
Pelatih Timnas Australia U-23, Tony Vidmar. (Dok.Socceroos)
11:36
18 April 2024

Pelatih Australia Sudah Tebak Formasi Shin Tae-yong, Jamin Tidak Ada Perubahan

Pelatih Timnas Australia U-23, Tony Vidmar, menyinggung gaya main Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 2024, menurutnya Shin Tae-yong tidak akan merubah skema permainan.

Jelang melakoni matchday kedua babak penyisihan Grup A Piala Asia U-23 2024, Tony Vidmar selaku pelatih Australia menyinggung gaya main Timnas Indonesia U-23.

Duel Australia melawan Timnas Indonesia U-23 lanjutan fase grup Piala Asia U-23 2024 digelar pada Kamis (18/4/2024) di Stadion Abdullah bin Nasser bin Khalifa.

Kedua tim sama-sama berhasrat mengamankan tiga poin setelah hasil cukup mengecewakan di matchday pertama, apalagi Timnas Indonesia U-23.

Australia bermain imbang melawan Yordania tanpa gol, sementara skuad Garuda Muda kalah dari Qatar dengan skor 0-2.

Kekuatan Timnas Indonesia U-23 di bawah asuhan Shin Tae-yong sangat dihormati oleh Tony Vidmar, satu hal yang paling disorot Tony Vidmar adalah gaya bermain.

Menurut pelatih berusia 53 tahun itu, gaya main Timnas Indonesia U-23 di bawah asuhan Shin Tae-yong tidak akan berubah dari laga-laga sebelumnya.

Namun begitu, hal itu membuat Vidmar cukup sibuk menyiapkan timnya agar siap menghadapi tekanan Timnas Indonesia U-23 sepanjang laga.

"Kami telah melihat banyak permainan mereka, baik dengan pemain berusia 23 tahun maupun senior mereka," ucap Tony Vidmar, dilansir dari Socceroos.

"Jadi ini memberi kami gambaran tentang apa yang diharapkan. Ada kemungkinan besar mereka akan tetap menggunakan formasi dan gaya bermain yang serupa," imbuhnya.

"Saya tidak melihat hal itu berubah. Kami harus bersiap menghadapinya dan benar-benar siap untuk tampil, bekerja, dan berjuang," tuturnya menambahkan.

Bagi Vidmar, tidak ada pertandingan yang mudah dilalui di fase grup Piala Asia U-23 2024 termasuk di antaranya melawan Indonesia.

Ia pun berharap Timnas Indonesia U-23 benar-benar memberikan tekanan tinggi, sesuai yang ia sadari bahwa skuad asuhan Shin Tae-yong punya kualitas tinggi juga.

"Tidak ada pertandingan yang mudah, kami harus kembali terorganisir dengan baik," ujar Tony Vidmar.

"Kami berharap Indonesia benar-benar memberikan tekanan yang tinggi dan kami menyadari kualitas yang mereka miliki ke depan," lanjutnya.

"Ini adalah pertandingan lain yang akan kami jalani dengan tim yang kami anggap terbaik untuk lawan ini dan memberikan segalanya," imbuhnya.

Kontributor: Eko

Editor: Irwan Febri

Tag:  #pelatih #australia #sudah #tebak #formasi #shin #yong #jamin #tidak #perubahan

KOMENTAR