Jadwal MotoGP Amerika 2024 Hari Ini: Ada Sprint Race, Kualifikasi di COTA, Link di Sini
Jadwal MotoGP Amerika 2024 Hari Ini: Ada Sprint Race, Kualifikasi di COTA - Marc Marquez dari Spanyol ketika beraksi pada hari pertama MotoGP Portugal 2024, Jumat (22/3/2024). 
05:10
13 April 2024

Jadwal MotoGP Amerika 2024 Hari Ini: Ada Sprint Race, Kualifikasi di COTA, Link di Sini

- Jadwal MotoGP Amerika 2024 hari ini akan ada sesi kualifikasi hingga Sprint Race di Circuit of The Americas (COTA), Sabtu (13/4/2024).

Marc Marquez, Jorge Martin, Francesco 'Pecco' Bagnaia, hingga Maverick Vinales bakal unjuk taji dari Q2 di sesi kualifikasi setelah hasil Practice (P) tembus 10 besar.

Sebagai raja COTA, Marquez dinantikan kejutannya di wilayah kekuasaanya dengan motor barunya yakni Desmosedici milik Ducati.

Sejatinya jika melihat hasil Free Practice (FP) dan P hari ini jajaran rider Ducati masih konsisten di 10 besar.

Termasuk Marquez yang dinantikan kembali naik podium utama di COTA juga mampu tembus 10 besar sejak FP dan P.

Kakak Alex Marquez kian menegaskan dirinya sebagai penakluk COTA, dia masuk ke 3 besar di sesi P bersama Jorge Martin dan Maverick Vinales.

Jelas ini sebuah hasil manis bagi Marquez untuk memperebutkan pole position pada hari ini di COTA.

Starting grid ideal bakal menguntungkan sang raja COTA. Terlebih turun sebagai pole sitter akan menguntungkan Si Baby Alien demi menang di COTA.

Balapan juga akan tersaji dini hari nanti selepas sesi kualifikasi MotoGP yang bertujuan berebut starting grid idaman rampung digelar.

Sprint Race akan dihadapi oleh kekasih Gemma Pinto di COTA.

Diharapkan Marquez tak mengulangi nasib apes seperti ketika mengarungi balapan utama di MotoGP Portugal 2024 beberapa pekan lalu.

Seikit menarik ke belakang, Marquez terlibat clash dengan Bagnaia di Sirkuit Portimao.

Kini menuju perhelatan seru di COTA dengan tajuk MotoGP Amerika 2024, aksi sang juara dunia delapan kali dinanti.

Untuk memantau berlangsungnya kualifikasi hingga sprint race MotoGP Amerika 2024, GP Mania bisa menggunakan opsi berikut ini.

Live Hasil MotoGP Amerika 2024

Link >>>

Link >>>

Link >>>

Live Streaming MotoGP Amerika 2024

Link >>>

Link >>>

Jadwal MotoGP Amerika 2024

Sabtu, 13 April 2024

- Pukul 20.40-21.10 WIB: Free Practice (FP2) Moto3
- Pukul 21.25-21.55 WIB: Free Practice (FP2) Moto2
- Pukul 22.10-22.40 WIB: Free Practice (FP2) MotoGP
- Pukul 22.50-23.05 WIB: Kualifikasi (Q1) MotoGP
- Pukul 23.15-23.30 WIB: Kualifikasi (Q2) MotoGP

Minggu, 14 April 2024

- Pukul 00.50-01.05 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto3
- Pukul 01.15-01.30 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto3
- Pukul 01.45-02.00 WIB: Kualifikasi (Q1) Moto2
- Pukul 02.10-02.25 WIB: Kualifikasi (Q2) Moto2
- Pukul 03.00 WIB: Sprint Race MotoGP

- Pukul 21.40-21.50 WIB: Warm Up MotoGP
- Pukul 22.00-22.35 WIB: Rider Fan Parade
- Pukul 23.00 WIB: Race Moto3 (14 Laps)

Senin, 15 April 2024

- Pukul 00.15 WIB: Race Moto2 (16 Laps)
- Pukul 02.00 WIB: Race MotoGP (20 Laps)

(Tribunnews.com/Niken)

Editor: Dwi Setiawan

Tag:  #jadwal #motogp #amerika #2024 #hari #sprint #race #kualifikasi #cota #link #sini

KOMENTAR