Jadwal Badminton Spain Masters 2024 Hari Ini: Alwi Farhan Main, Derbi Indonesia Ganda Putri Tersaji
Berlangsung di Centro Deportivo Municipal Gallur, Madrid, sebanyak 12 wakil Indonesia bakal unjuk aksi.
Dan hari ini, hanya ada empat wakil Indonesia yang memulai perjuangannya di turnamen BWF World Tour Super 300 tersebut.
Pertama, ada tunggal putra pelatnas PBSI Alwi Farhan.
Alwi memulai perjuangannya di Spain Masters 2024 melalui babak kualifikasi melawan wakil tuan rumah Luis Enrique Penalver.
Selain Alwi, ada tiga wakil Indonesia yang akan langsung tampil di babak 32 besar Spain Masters 2024.
Di ganda putra, pasangan ganda putra non pelatnas Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani akan melawan wakil Taiwan, Chen Cheng Kuan/Chen Sheng Fa.
Lalu, juga akan ada derbi Indonesia di sektor ganda putri.
Dua wakil Indonesia akan saling bentrok di 32 besar Spain Masters 2024, Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi akan berhadapan dengan Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.
Adapun untuk jadwalnya, pertandingan kualifikasi Spain Masters 2024 akan berlangsung mulai pukul 16.00 WIB.
Sedangkan babak 32 besar Spain Masters 2024 baru akan bergulir pada pukul 21.30 WIB.
Untuk siarannya, masyarakat Indonesia bisa mengawal perjuangan wakil Merah-putih di Spain Masters 2024 hari ini melalui YouTube BWF TV.
Jadwal Wakil Indonesia di Spain Masters 2024 Hari Pertama, Selasa (26/3/2024)
Lapangan 1
Babak kualifikasi - mulai pukul 16.00 WIB.
Match 2 (MS): Luis Enrique Penalver (Spanyol) vs Alwi Farhan
Lapangan 4
Babak 32 besar - mulai pukul 21.30 WIB.
Match 8 (MD): Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani vs Chen Cheng Kuan/Chen Sheng Fa (Taiwan)
Match 9 (WD): Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum vs Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi
Link Live Hasil
Hasil Drawing Wakil Indonesia di Spain Masters 2024
Tunggal Putra
- Alwi Farhan (Indonesia) vs Luis Enrique Penalver (Spanyol)
Tunggal Putri
- Putri Kusuma Wardani (Indonesia) vs Thet Htae Thuzar (Myanmar)
- Ester Nurumi (Indonesia) vs Juliana Viana (Brazil)
- Komang Ayu (Indonesia) vs Manami Suizu (Jepang)
Ganda Putra
- Sabar Karyaman/Reza Pahlevi (Indonesia) vs Chen Cheng Kuan/Chen Sheng fa (Taiwan)
Ganda Putri
- Febriana Dwipuji/Amallia Cahaya Pratiwi (Indonesia) vs Jesita Miantoro/Febi Setianingrum (Indonesia)
Ganda Campuran
- Rinov Rivaldy/Pitha Mentari (Indonesia) vs Sathish Kumar/Aasya Varivath (India)
- Rehan Naufal/Lisa Ayu (Indonesia) vs Roy King Yap/Valeree Siow (Malaysia)
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle (Indonesia) vs Preslev Smith/Allison Lee (Amerika)
- Adnan Maunala/Nita Violina (Indonesia) vs R Oupthong/J Sudjaipraparat (Thailand)
- Jafar Hidayatullah/Aisyah Salsabila (Indonesia) vs Chen Sheng Fa/Lin Jhih Yun (Taiwan)
(Tribunnews.com/Isnaini)
Tag: #jadwal #badminton #spain #masters #2024 #hari #alwi #farhan #main #derbi #indonesia #ganda #putri #tersaji