Jadwal Persib Vs PSBS Biak, Hodak Tak Bisa Mainkan Eliano Reijnders
Para pemain Persib Bandung, Uilliam Barros, Saddil Ramdani, dan Eliano Reijnders merayakan gol Maung Bandung ke gawang Borneo FC pada laga lanjutan Super League 2025-2026, Persib Bandung vs Borneo FC, di Stadion GBLA pada Jumat (5/12/2025).(KOMPAS.com/Adil Nursalam)
17:01
22 Januari 2026

Jadwal Persib Vs PSBS Biak, Hodak Tak Bisa Mainkan Eliano Reijnders

Laga putaran kedua Super League 2025-2026 semakin dekat, juara paruh musim Persib Bandung mengusung misi mempertahankan posisi. 

Jadwal Persib vs PSBS Biak akan digelar pada Minggu (25/1/2026) di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), kick off pukul 19.00 WIB. 

Persib akan tampil menjamu PSBS Biak tanpa pemain multifungsi Eliano Reijnders yang terkena akumulasi kartu kuning. 

Eliano sudah mengoleksi empat kartu kuning pada laga-laga kontra Bali United, Dewa United, Madura United, dan Persija Jakarta. 

Sejumlah pemain cedera seperti Andrew Jung, Luciano Guaycochea, Teja Paku Alam, dan Saddil Ramdani juga tengah dipantau kondisinya.

“Semuanya oke kecuali Eli (Eliano Reijnders) karena akumulasi kartu kuning dia akan melewatkan pertandingan nanti,” kabar sang pelatih Bojan Hodak.

“Pemain yang mengalami cedera sudah mulai berlatih lagi. Sisanya, Lucho sudah bergabung, Marc (Klok) dan Thom (Haye) sudah ada di sini, mereka sudah berlatih normal,” papar Hodak. 

Berdasarkan pemantauannya, Hodak menyimpulkan kondisi pemainnya lebih baik daripada laga terakhir saat mengalahkan Persija. 

“Teja sudah berlatih normal, Jung yang sebelumnya absen sudah berlatih sejak awal. Selain Eli yang terkena akumulasi kartu kuning, semuanya siap,” ujarnya. 

Keterangan Dokter Tim Persib

Atmosfer laga el clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bobotoh di Tribun Timur membentangkan koreo besar. Laga tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Maung, Minggu (11/1/2025). KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Atmosfer laga el clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bobotoh di Tribun Timur membentangkan koreo besar. Laga tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Maung, Minggu (11/1/2025).

Jeda kompetisi menatap putaran kedua memberikan waktu untuk para pemain Persib menyembuhkan cedera, memulihkan kondisi fisik akibat kelelahan. 

Persib jadi tim yang paling sibuk, karena selain tampil di kancah domestik, mereka juga harus bermain di ajang AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026. 

Dokter tim Persib, Wira Prasetya, menilai secara umum kondisi pemain sudah siap menghadapi PSBS Biak. 

“Secara umum, kondisi seluruh pemain dalam kondisi baik dan siap melawan Biak,” kata Wira pada Kamis (22/1/2026). 

Wira memberikan lampu hijau untuk lima pemain: Lucho, Jung, Teja, Saddil, dan Ramon Tanque.

“Kelima pemain sudah pulih, kemungkinan besar bisa tampil melawan Biak,” begitu terang Wira. 

 

Tag:  #jadwal #persib #psbs #biak #hodak #bisa #mainkan #eliano #reijnders

KOMENTAR