John Herdman Percaya Diri Jelang ASEAN Championship 2026, Timnas Indonesia Punya Talenta
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman (kiri) bersama dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (kanan) dalam konferensi pers di Hotel Mulia, Jakarta, Selasa (13/1/2026).(KOMPAS.com/Firzie A. Idris)
11:49
16 Januari 2026

John Herdman Percaya Diri Jelang ASEAN Championship 2026, Timnas Indonesia Punya Talenta

Pada kesempatan drawing ASEAN Championship 2026 pelatih Timnas Indonesia John Herdman menyoroti sebuah hal yang jadi pekerjaan rumah dan perlu dibenahi tim.

Kebersamaan tim menjadi catatan John Herdman. Hal ini sejatinya sudah menjadi kendala umum seluruh pelatih tim nasional dalam mengumpulkan para pemainnya. 

Jendela internasional atau FIFA Match Day kerap digelar dalam waktu yang pendek. Menurut John Herdman tim tak punya waktu yang benar-benar merasakan perjuangan bersama. 

Herdman mengamati dalam rangkaian Timnas Indonesia menjalani Kualifikasi Piala Dunia 2026, selalu terdapat muka-muka baru, kondisi yang bikin pemain perlu waktu membangun chemistry di lapangan. 

“Kebersamaan waktu. Ketika Anda mengumpulkan pemain dalam rangkaian kualifikasi Piala Dunia dan selalu ada wajah baru di setiap jendela internasional, mereka tidak memiliki cukup waktu untuk benar-benar berjuang bersama,” kata Herdman. 

Bagi Herdman para pemain di dalam tim perlu merasakan perjuangan bersama, penderitaan bersama.

Bangun Chemistry

Di sana chemistry akan terbangun, seluruh pemain harus memahami arti membela negara, hal tersebut akan coba Herdman bangun. 

“Mereka tidak punya cukup waktu untuk menderita bersama, membangun chemistry, dan memahami arti membela negara ini bagi para suporter. Namun sekarang mereka sudah melewati fase itu,” paparnya. 

Herdman memandang skuad Timnas Indonesia punya talenta yang luar biasa baik pemain diaspora maupun mereka yang berada di liga lokal. 

Mantan pelatih Timnas Kanada ini percaya dirinya bisa membangun skuad yang kompak dengan rasa kebersamaan yang tinggi, membawa kesuksesan bagi sepak bola Indonesia. 

“Tidak ada lagi alasan. Kami punya talenta, kami punya pengalaman kepelatihan, dan saya benar-benar percaya kami memiliki hasrat kuat dari dalam untuk mewujudkan ini, membawa kesuksesan bagi Indonesia,” ujarnya. 

Hasil Drawing ASEAN Championship 2026

Drawing ASEAN Championship 2026 di Studio RCTI, Jakarta, pada Kamis (15/1/2026) sore WIB.KOMPAS.com/Sem Bagaskara Drawing ASEAN Championship 2026 di Studio RCTI, Jakarta, pada Kamis (15/1/2026) sore WIB.

Hasil drawing ASEAN Championship 2026 memastikan Timnas Indonesia berada di Grup A bersama Vietnam, Singapura, Kamboja, dan pemenang playoff Brunei Darussalam/Timor Leste. 

Sementara itu di Grup B terdapat Timnas Thailand, Malaysia, Filipina, Myanmar, dan Laos. 

Timnas Indonesia akan bertindak sebagai tuan rumah kala menghadapi Kamboja dan Vietnam, sementara laga melawan Singapura, Brunei/Timor Leste akan digelar di rumah lawan. 

Jadwal Timnas Indonesia di ASEAN Championship 2026 digelar pada periode 24 Juli hingga 8 Agustus 2026. Adapun turnamen yang dulu bernama Piala AFF ini dijadwalkan berlangsung sampai 26 Agustus 2026. 

Herdman yang belum terlalu mengetahui peta kekuatan negara-negara Asia Tenggara, menganggap grup ini sulit dihadapi. 

“Setiap tim akan sulit. Grup-grup ini berat. Kompetisinya berlangsung di level yang setara karena ketika jendela internasional FIFA ditutup, keunggulan kualitas yang biasanya bisa didapat tim, misalnya dengan memanggil pemain dari Serie A dan liga top lainnya, tidak lagi tersedia,” tuturnya. 

Baginya kedalaman skuad nantinya akan sangat menentukan. Ia pun berencana untuk membentuk kekuatan dari liga domestik. 

“Situasi ini akan sangat bergantung pada kedalaman skuad. Ini tentang para pemain lokal yang akhirnya mendapat kesempatan membela negaranya,” ucapnya. 

Tag:  #john #herdman #percaya #diri #jelang #asean #championship #2026 #timnas #indonesia #punya #talenta

KOMENTAR