Jadwal Persib di 16 Besar ACL 2 Lawan Ratchaburi FC, Maung Berharap Tuah GBLA
Persib lolos babak 16 besar AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026 yang menyamai capaian mereka saat kompetisi bertajuk AFC Cup 2015. (KOMPAS.com/ADIL NURSALAM)
16:31
14 Januari 2026

Jadwal Persib di 16 Besar ACL 2 Lawan Ratchaburi FC, Maung Berharap Tuah GBLA

Persib Bandung akan menghadapi Ratchaburi FC (Thailand) pada laga 16 besar AFC Champions League Two (ACL 2) 2025-2026. 

Jadwal Ratchaburi FC vs Persib Bandung pada 16 besar ACL 2 berlangsung pada 11 dan 18 Februari.

Maung Bandung bakal menjalani leg pertama di kandang klub berjuluk The Dragons tersebut.

Ini menjadi kali pertama Persib tembus 16 besar kompetisi antarklub Asia sejak terakhir kali melenggang ke fase serupa di ajang AFC Cup 2015. 

Ratchaburi tim yang diasuh oleh Worrawoot Srimaka, saat ini berada di peringkat kedua klasemen Liga Thailand di bawah tim juara bertahan, Buriram United. 

Pelatih Persib, Bojan Hodak, sempat mengungkapkan bahwa Ratchaburi adalah tim yang ideal untuk jadi lawan timnya. 

Keyakinan Bojan Hodak

Diketahui, Persib pernah bertemu Ratchaburi pada laga persahabatan di masa pramusim. Kala itu, skor berakhir imbang 2-2. 

“Kemungkinan untuk Ratchaburi itu masih bisa kami tandingi levelnya. Tapi saya rasa, kami bisa bertarung menghadapi siapa pun,” sebut Hodak. 

“Saya hanya bisa katakan, ketika kondisi stadion kami penuh, tidak akan mudah bagi setiap lawan yang datang ke sini,” ujarnya. 

Kandang Persib Maut untuk Lawan

Atmosfer laga el clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bobotoh di Tribun Timur membentangkan koreo besar. Laga tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Maung, Minggu (11/1/2025). KOMPAS.com/ADIL NURSALAM Atmosfer laga el clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bobotoh di Tribun Timur membentangkan koreo besar. Laga tersebut berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Maung, Minggu (11/1/2025).

Saat mentas di kancah domestik Super League 2025-2026, Persib punya rekor kandang sempurna. Maung Bandung menyapu bersih delapan laga kandang dengan kemenangan. 

Persib mencetak 13 gol dan hanya bobol sekali oleh Borneo FC Samarinda saat mentas di GBLA.

Sementara di kancah Asia, dari tiga laga kandang, Persib menang dua kali mengalahkan Selangor FC (Malaysia) dan Bangkok United (Thailand). 

Maung Bandung hanya tertahan sekali oleh Lion City Sailors FC (Singapura) di partai pembuka ACL / musim ini. 

“Musim ini, dalam beberapa pertandingan terakhir begitu fantastis, musim ini kami selalu memenangi semua pertandingan di kandang.”

“Satu-satunya tim yang keluar dari GBLA dengan membawa satu poin ialah Lion (City Sailors) di AFC. Sisanya, semua laga resmi kami menang,” sebut Hodak. 

Kandang Persib di Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) diharapkan jadi kekuatan besar saat tampil di AFC. 

Persib juga mencatatkan rekor dengan kehadiran penonton terbanyak di Super League 2025-2026 dengan total 185.574 penonton mengalahkan jumlah kehadiran kandang Persija 183.453. 

Berikut Jadwal Persib di 16 Besar ACL 2 :

  • Leg 1 : Rabu 11 Februari 2026 : Ratchaburi FC vs Persib
  • Leg 2 : Rabu 18 Februari 2026 : Persib vs Ratchaburi FC

Tag:  #jadwal #persib #besar #lawan #ratchaburi #maung #berharap #tuah #gbla

KOMENTAR