Link Live Streaming Juventus Vs AC Milan Liga Italia 2025-2026
Link live streaming Juventus vs AC Milan dalam pekan keenam Liga Italia (Serie A) 2025-2026, Senin (6/10/2025) dini hari WIB.(AFP/JOSE JORDAN)
00:01
6 Oktober 2025

Link Live Streaming Juventus Vs AC Milan Liga Italia 2025-2026

Duel Juventus vs AC Milan dalam lanjutan Liga Italia (Serie A) 2025-2026 akan menjadi salah satu duel paling ditunggu pada pekan keenam.

Laga klasik Juventus vs AC Milan dijadwalkan berlangsung di Allianz Stadium, Turin, Minggu (5/10/2025) waktu setempat atau Senin dini hari WIB pukul 01.45 WIB.

Pertandingan Juventus vs AC Milan diprediksi berlangsung sengit mengingat kedua tim sama-sama bersaing di papan atas klasemen sementara Liga Italia musim ini.

Juventus menghadapi laga ini dengan beberapa masalah kebugaran pemain. Juan Cabal, Fabio Miretti, dan Arek Milik dipastikan absen.

Gleison Bremer juga diragukan tampil karena berlatih terpisah dalam beberapa hari terakhir.

Sementara itu, Khephren Thuram kemungkinan hanya akan tersedia dari bangku cadangan lantaran belum sepenuhnya pulih.

Posisi di lini belakang diperkirakan akan diisi oleh Daniele Rugani, sedangkan mantan pemain Milan, Pierre Kalulu, bisa tampil sebagai bek sayap kanan.

Di lini serang, Jonathan David kemungkinan besar dipercaya sebagai ujung tombak, didukung Francisco Conceicao dan Kenan Yildiz.

Situasi di Kubu AC Milan

Di sisi lain, AC Milan juga tidak dalam kondisi terbaik. Rossoneri harus kehilangan Pervis Estupinan yang terkena sanksi kartu merah di laga kontra Napoli.

Posisinya akan digantikan oleh Davide Bartesaghi di sektor bek kiri.

Pelatih Milan, Massimiliano Allegri, menyebut Rafael Leao masih belum siap tampil sejak menit pertama.

"Leao belum dalam kondisi siap untuk memulai laga sejak menit pertama," kata Allegri, Sabtu (4/10/2025).

Sebagai gantinya, Santiago Gimenez diprediksi akan dipasang berduet dengan Christian Pulisic di lini depan Milan.

Christian Pulisic (kiri) merayakan gol dengan rekan satu timnya dalam pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia antara AC Milan vs Napoli di Stadion San Siro di Milan, Italia utara, pada 28 September 2025. (Foto oleh Piero CRUCIATTI / AFP)AFP/PIERO CRUCIATTI Christian Pulisic (kiri) merayakan gol dengan rekan satu timnya dalam pertandingan sepak bola Serie A Liga Italia antara AC Milan vs Napoli di Stadion San Siro di Milan, Italia utara, pada 28 September 2025. (Foto oleh Piero CRUCIATTI / AFP)

Prediksi Susunan Pemain

Juventus (3-4-2-1): Di Gregorio; Gatti, Rugani, Kelly; Kalulu, Locatelli, McKennie, Cambiaso; Conceicao, Yildiz; Jonathan David.

Pelatih: Igor Tudor.

AC Milan (3-5-2): Maignan; Tomori, Gabbia, Pavlovic; Saelemaekers, Fofana, Modric, Rabiot, Bartesaghi; Pulisic, Gimenez.

Pelatih: Massimiliano Allegri.

Rekor Pertemuan dan Prediksi Skor

Hasil head to head Juventus vs AC Milan dalam enam pertemuan terakhir menunjukkan Bianconeri sedikit lebih unggul.

Juventus mencatat dua kemenangan, tiga hasil imbang, dan satu kekalahan.

Selain itu, Juventus memiliki rekor kandang yang solid musim ini dengan dua kemenangan dan dua hasil imbang, termasuk kemenangan atas Inter Milan pada pekan ketiga.

Meski demikian, AC Milan datang dengan motivasi tinggi setelah meraih empat kemenangan beruntun.

Rossoneri juga berpeluang merebut puncak klasemen Liga Italia dari Inter Milan bila mampu menundukkan Juventus.

Prediksi skor: Juventus 2-0 AC Milan.

Link Live Streaming Juventus vs AC Milan

Pertandingan big match Juventus vs AC Milan tidak disiarkan televisi nasional.

Namun, para pecinta Serie A bisa menyaksikannya melalui Link Live Streaming berikut:

 

Jangan lewatkan duel panas Juventus vs AC Milan dalam pekan keenam Liga Italia 2025-2026 yang akan menentukan persaingan di papan atas klasemen.

Tag:  #link #live #streaming #juventus #milan #liga #italia #2025 #2026

KOMENTAR