



Hasil Barcelona Vs Dortmund 4-0, Lewandowski Bicara Trio Menyeramkan Blaugrana
- Robert Lewandowski menjadi motor saat Barcelona menang 4-0 atas Borussia Dortmund pada laga leg pertama perempat final Liga Champions pada Rabu (9/4) atau Kamis dini hari WIB.
Pertandingan Liga Champions Barcelona vs Dortmund bergulir di Estadi Olimpic Lluis Company, markas sementara Barca.
Robert Lewandowski, pada usianya yang 36 tahun, mencetak dua gol pada menit ke-48 dan ke-66. Dua gol Barca lain datang dari dua penyerang Blaugrana lainnya, Raphinha (25') serta Lamine Yamal (77').
Seusai laga, Lewandowski mengutarakan kebahagiannya dengan kemenangan meyakinkan atas klub yang ia bela selama empat tahun antara 2010 dan 2014 tersebut.
"Saya pikir kami bermain sangat bagus, tetapi kami masih punya satu pertandingan lagi," ujarnya seperti dikutip dari AFP.
"Empat gol di kandang... Kami selalu ingin memainkan sepak bola ala kami dan kami ingin menang."
"Itu selalu menjadi tujuan kami. Kami sangat senang, kami bermain sangat bagus di babak kedua dan mencetak empat gol."
Trio Barcelona tersebut, Lewandowski, Raphinha, dan Yamal memang menggila musim ini.
Lewandowski punya 40 gol dari 45 laga di semua kompetisi, Raphinha 28 gol dari jumlah laga sama, sementara Yamal membukukan 14 gol dari 43 pertandingan.
"Saya, Lamine (Yamal) atau Rapha (Raphinha), kami mencetak gol untuk klub. Kami selalu ingin bermain bersama. Kami punya banyak potensi hebat di tim ini," ujarnya.
Terakhir, Lewandowski pun berbicara mengenai torehan golnya yang telah menyentuh 40 gol bagi Barcelona musim ini dan 99 gol sepanjang memperkuat Barca sejak 2022.
"99 gol Barca/40 gol musim ini: Saya sangat senang. 99 gol untuk klub," ujarnya melanjutkan.
"dalam benak saya, saya tidak hanya ingin menang tetapi juga membantu tim dengan kualitas dan gol saya. Saya pikir penyerang harus selalu memikirkan gol."
Tag: #hasil #barcelona #dortmund #lewandowski #bicara #trio #menyeramkan #blaugrana