Dean James: Saya Pemain Sayap Kiri
Dean James mengatakan dirinya berposisi asli sebagai sayap kiri. (Instagram/@dean11james)
14:00
24 Februari 2025

Dean James: Saya Pemain Sayap Kiri

Pemain keturunan, Dean James mengakui bahwa awalnya ia merupakan pemain yang berpoisi sebagai sayap kiri. Tapi kemudian digeser menjadi bek kiri saat pindah dari Ajax Amsterdam.

Nama Dean James menjadi sorotan karena bakal diproses naturalisasi PSSI untuk membela timnas Indonesia. Tak sendirian, ia bakal melakukannya bersama Emil Audero dengan Joey Pelupessy.

Pemain Go Ahead Eagles ini eligible untuk membela skuad Garuda karena punya keturunan INdonesia dari kakeknya yang berasal dari Semarang serta ibunya dari Surabaya.

Bek kiri 24 tahun tersebut juga belum mencatatkan caps bersama timnas Belanda senior, jadi tidak ada halangan untuk membela tim Merah Putih.

Adapun Dean James yang diketahui berposisi bek kiri, ternyata di masa kecil sempat bermain di sayap kiri. Hal itu terjadi ketika ia masih menimba ilmu di akademi Ajax.

"Itu angka (11) keberuntunganku, sama seperti keluargaku. Kakakku Denzel selalu menjadi panutan, saya mengaguminya," ucap Dean James dikutip dari Elf Voetbal.

"Dia enam tahun lebih tua dan bermain dengan 11 pemain di tim muda Ajax. Sama sepertiku di kemudian hari karena saya masih jadi pemain sayap kiri. Saya diincar untuk posisi itu oleh Ajax," sambungnya.

Akan tetapi, posisi bermain Dean James berubah ketika dirinya bergabung dengan FC Volendam. Ia digeser menempati pos bek kiri.

"Saya meninggalkan klub (Ajax) dengan posisi itu (sayap kiri) saat masih berusia 14 tahun. Saya kemudian menjadi bek kiri di FC Volendam," beber Dean James.

Kini Dean James sudah nyaman menjadi bek kiri. Ia tampil reguler bersama Go Ahead Eagles dengan catatan 18 pertandingan di Eredivisie Belanda dengan sumbangan satu gol serta dua assist.

Bermain di bek kiri, Dean James nantinya akan berebut tempat dengan Calvin Verdonk, Pratama Arhan, Shayne Pattynama, hingga Nathan Tjoe-A-On. Atau ia bakal diplot lebih maju oleh Patrick Kluivert di skuad Garuda.

Editor: Arif Budi

Tag:  #dean #james #saya #pemain #sayap #kiri

KOMENTAR