Hasto Pastikan Seluruh Kader Partai Siap Bergerak jika Ada Upaya Pengambilalihan PDIP
Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menegaskan seluruh kader partai siap bergerak untuk melawan upaya pengambilalihan PDIP. 
11:43
15 Agustus 2024

Hasto Pastikan Seluruh Kader Partai Siap Bergerak jika Ada Upaya Pengambilalihan PDIP

- Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto mengatakan, seluruh kader partai siap bergerak untuk melawan upaya pengambilalihan PDIP.

Hal ini merespons pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menyebut ada upaya pengambilalihan PDIP.

"Kemarin, seluruh kader partai menyatakan siap bergerak dengan taruhan nyawa sekali pun di dalam menjaga kedaulatan partai," kata Hasto di Kantor DPP PDIP, Jakarta, Kamis (15/8/2024).

Hasto menegaskan, Megawati merupakan putri sang proklamator kemerdekaan Indonesia, Soekarno.

Selain itu, kata dia, Megawati juga telah menjadi simbol dalam melawan hukum otoriter dan pemerintahan yang kolusi, korupsi, dan nepotisme.

Hasto menyebut, Megawati juga menjadi bagian dari ide dan gagasan demokratisasi pemilihan secara langsung.

Karenanya, dia menegaskan bahwa seluruh kader siap bergerak melawan jika ada upaya pengambilalihan.

"Kami ini partai militan. Kami setiap Sabtu, Bapak Komarudin (Watubun), didampingi dengan para purnawirawan jenderal melakukan konsolidasi satgas," ujar Hasto.

Hasto meminta agar tak mengambil alih partainya lantaran PDIP adalah partai yang sah dan taat terhadap hukum.

"Jadi kami akan menjaga marwah partai ini. Kedaulatan partai dan terlebih kehormatan Ketua Umum PDIP Ibu Megawati Soekarnoputri," ucapnya.

Editor: Dewi Agustina

Tag:  #hasto #pastikan #seluruh #kader #partai #siap #bergerak #jika #upaya #pengambilalihan #pdip

KOMENTAR