Sebanyak 220 Anggota DPR Hadiri Rapat Paripurna, 119 Orang Izin
- Wakil Ketua DPR Saan Mustopa menyatakan Rapat Paripurna ke-12 Masa Persidangan III Tahun Sidang 2025-2026 telah memenuhi kuorum dengan kehadiran 220 anggota DPR.
Rapat paripurna tersebut digelar di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (27/1/2026).
Saan menjelaskan, berdasarkan catatan Sekretariat Jenderal DPR, terdapat 119 anggota DPR yang menyampaikan izin tidak hadir.
“Menurut catatan dari sekretariat jenderal DPR RI, daftar hadir pada permulaan rapat paripurna DPR RI hari ini telah ditandatangani oleh 220 orang yang hadir dan 119 orang yang izin dari 580 anggota DPR RI," kata Saan saat membuka rapat paripurna, Selasa.
Dengan begitu, total anggota yang tercatat hadir dan izin mencapai 339 orang dari seluruh fraksi di DPR RI.
“Dengan demikian kuorum telah tercapai," ungkapnya.
Pada pembukaan rapat, Saan juga menyampaikan duka cita mendalam atas sejumlah bencana yang terjadi di berbagai daerah.
Atas nama pimpinan dan seluruh anggota DPR, ia menyampaikan belasungkawa kepada para korban banjir di wilayah Jakarta, Tangerang, dan Bekasi, serta musibah tanah longsor di Kabupaten Bandung Barat.
Selain itu, Saan turut menyampaikan duka cita atas kecelakaan pesawat ATR 42-500 yang jatuh di kawasan Gunung Balu Saruang, Sulawesi Selatan.
“Semoga para korban yang meninggal dunia mendapatkan tempat terbaik di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberikan kekuatan serta ketabahan," kata dia.
Lebih lanjut, DPR mendorong pemerintah bersama seluruh pihak terkait untuk mengambil langkah cepat dan terkoordinasi dalam penanganan darurat, pemulihan pascabencana, serta peningkatan upaya mitigasi guna meminimalkan risiko kejadian serupa di masa mendatang.
Tag: #sebanyak #anggota #hadiri #rapat #paripurna #orang #izin