7 Ekspektasi Umum yang Mesti Ditinggalkan jika Ingin Masa Pensiun Bahagia, Salah Satunya Harus Tinggalkan Warisan Besar
Ilustrasi orang dengan shio yang tak kenal kata pensiun, di mana mereka justru semakin bertambah sukses dan makmur saat tua. (freepik/ akmenra)
11:34
23 Januari 2025

7 Ekspektasi Umum yang Mesti Ditinggalkan jika Ingin Masa Pensiun Bahagia, Salah Satunya Harus Tinggalkan Warisan Besar

- Pensiun sering kali digambarkan sebagai fase terbaik setelah bertahun-tahun seseorang bekerja keras. Pada masa pensiun, waktu untuk bersantai, mengeksplorasi dunia, dan menikmati hidup sepenuhnya tergambar.   Namun, banyak orang tanpa sadar membawa ekspektasi sosial masyarakat umum masa pensiun mereka. Hal ini justru dapat menambah tekanan dan mengurangi kebahagiaan.   Padahal, pensiun tidak harus mengikuti standar kebahagiaan versi orang lain. Dengan melepaskan beberapa ekspektasi umum, Anda bisa menikmati masa pensiun yang sesuai dengan nilai dan keinginan pribadi.    Dikutip dari Hack Spirit, Kamis (23/1), berikut adalah tujuh ekspektasi yang sebaiknya Anda tinggalkan demi masa pensiun yang lebih memuaskan.   1. Pensiun di Usia Tertentu   Banyak yang berpikir pensiun ideal terjadi di usia sekitar 65 tahun. Namun, tidak ada aturan baku soal ini. Setiap orang memiliki kondisi kesehatan, keuangan, dan kebutuhan pribadi yang berbeda. Pensiun sebaiknya didasarkan pada kesiapan finansial dan emosional, bukan hanya angka usia.   2. Selalu Sibuk Sepanjang Waktu   Banyak pensiunan merasa harus terus aktif agar tidak dianggap "malas". Namun, mengisi waktu dengan kegiatan tanpa henti justru bisa membuat Anda lelah.    Pensiun adalah waktu untuk beristirahat dan menikmati kebebasan. Jika Anda ingin bersantai tanpa jadwal yang padat, lakukanlah tanpa rasa bersalah.   3. Harus Tinggal di Rumah yang Lebih Kecil   Ada anggapan bahwa pensiunan sebaiknya pindah ke rumah yang lebih kecil. Namun, ini tidak berlaku untuk semua orang.    Sebagian justru merasa lebih nyaman tinggal di rumah besar karena alasan emosional atau praktis, seperti menerima kunjungan keluarga. Jadi, pilihlah tempat tinggal yang paling sesuai dengan kebutuhan dan kebahagiaan Anda.   4. Berhenti Bekerja Total   Tidak semua pensiunan ingin benar-benar berhenti bekerja. Beberapa memilih tetap aktif dengan pekerjaan paruh waktu, menjalankan bisnis kecil, atau mengubah hobi menjadi sumber penghasilan. Tetap bekerja bisa menjaga kesehatan mental dan memberi makna tambahan pada masa pensiun.   5. Menghabiskan Waktu Sendiri   Pensiun sering dianggap sebagai waktu untuk menikmati kesendirian, tetapi tidak semua orang cocok dengan hal ini. Jika Anda tipe yang suka bersosialisasi, gunakan kesempatan ini untuk mempererat hubungan dengan teman lama atau bergabung dengan komunitas baru.   6. Meninggalkan Warisan Besar   Banyak orang merasa terbebani oleh keharusan meninggalkan warisan materi bagi keluarga. Padahal, masa pensiun adalah waktu untuk menikmati hasil kerja keras Anda tanpa perlu merasa bersalah. Warisan terbaik yang bisa Anda tinggalkan adalah kenangan indah dan hubungan yang bermakna dengan orang-orang terdekat.   7. Harus Mandiri secara Finansial Sepenuhnya   Masyarakat sering menekankan pentingnya kemandirian finansial saat pensiun. Namun, tidak ada salahnya meminta dukungan finansial dari keluarga atau memanfaatkan program pemerintah. Pensiun adalah tentang menjalani hidup dengan nyaman, bukan memaksakan diri hingga stres.

Editor: Estu Suryowati

Tag:  #ekspektasi #umum #yang #mesti #ditinggalkan #jika #ingin #masa #pensiun #bahagia #salah #satunya #harus #tinggalkan #warisan #besar

KOMENTAR