5 Item Menarik Saat Thrifting di Pasar Baru, Ada Hoodie dan Celana
- Jika ingin pakaian bermerek (branded) bekas dengan harga murah, kamu bisa berburu barang bekas alias thrifting di Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Berlokasi di lantai empat Metro Atom di Pasar Baru, para pedagang menjual aneka barang branded, mulai dari kaus, hoodie, celana, hingga aksesori.
Berdasarkan pengamatan Kompas.com di lokasi, Kamis (18/1/2024), aneka kios untuk thrifting sudah dilengkapi pendingin ruangan sehingga lebih nyaman.
Kamu dianjurkan menjelajahi lebih banyak kios untuk menemukan barang sesuai seleramu:
Item menarik saat thrifting di Pasar Baru
Ada beberapa item (barang) fesyen menarik yang Kompas.com rekomendasikan saat thrifting di Pasar Baru:
1. Kaus branded
Kaos-kaos branded di kios thrift Metro Atom Pasar Baru.
Di Metro Atom, kamu bisa menemukan kaus branded dari berbagai merek, antara lain Champion, Nike, Adidas, dan Burberry.
Harganya bervariasi mulai dari Rp 25.000 sampai Rp 100.000-an, tergantung merek dan kualitas bahan yang dipilih.
Menurut salah seorang pedagang di Metro Atom di Pasar Baru, Biyah, harga kaus yang kualitasnya lebih baik biasanya berkisar dari Rp 30.000 sampai Rp 100.000.
Sementara itu, harga kaus yang kualitasnya kurang baik akan diobral Rp 20.000-an.
"Kalau kaos-kaos bisa ditawar juga, Rp 100.000 dapat empat," ujar Biyah kepada Kompas.com.
2. Hoodie
Aneka hoodie branded yang ada di kios thrift di Metro Atom Pasar Baru, Jakarta Pusat.
Hoodie atau jaket juga bisa ditemukan di tempat ini. Mereknya pun beragam, di antaranya Puma, Lacoste, dan Fila.
Salah seorang pengunjung bernama Rahman termasuk yang mengincar hoodie di tempat ini.
"Kalau saya ke sini biasanya cari hoodie. Ini kebetulan mengantar pacar nyari hoodie putih biar kembaran," ujar Rahman.
Adapun harga hoodie di tempat ini lebih mahal daripada kaus. Hoodie yang kualitasnya tidak terlalu baik seharga mulai dari Rp 75.000, sedangkan yang premium harganya di atas Rp 100.000.
View this post on Instagram
3. Celana jeans (jin)
Ada banyak item fesyen bermerek (branded) yang dijual seperti kaos, kemeja, jaket, hoodie, hingga celana dengan harga murah di Metro Atom Pasar Baru.
Meski tidak banyak, beberapa celana jeans yang dijajakan di tempat ini juga ada yang branded, tergantung apakah kamu jeli dalam melihat mereknya.
Harga celana jeans terbilang paling mahal dibandingkan item fesyen bekas lainnya di tempat ini.
Satu celana bisa dibanderol mulai dari Rp 100.000 hingga Rp 220.000. Kamu tetap bisa menawar dengan kesepakatan bersama pedagang.
4. Topi
Bertepat di lantai 4 Metro Atom Plaza, Jalan H. Samanhudi, Pasar Baru, Jakarta Pusat, tempat ini menyediakan berbagai macam barang thrifting seperti pakaian, kaos, celana, jaket, hoodie hingga aksesori.
Selanjutnya beralih ke aksesori. Di lantai tiga Metro Atom di Pasar Baru terdapat beberapa kios yang menjual aksesori branded, salah satunya topi.
Menurut pengamatan Kompas.com di salah satu kios, topi-topi yang kualitasnya masih bagus akan ditaruh di kotak atau bagian display, sedangkan yang kualitasnya kurang baik akan ditumpuk di bawah.
"Yang di kotak memang lain, harganya Rp 75.000-an, kalau yang di bawah Rp 30.000 aja," ucap salah seorang staf toko tersebut.
5. Jam dan kacamata
View this post on Instagram
Meski bukan barang-barang thrift, aksesori seperti jam dan kacamata yang dijual di lantai tiga Metro Atom di Pasar Baru juga bisa dibeli untuk melengkapi tampilan sehari-hari.
Harga jam berkisar antara Rp 200.000-an hingga jutaan. Sementara itu, kacamata gaya dijual mulai dari Rp 100.000.
Tag: #item #menarik #saat #thrifting #pasar #baru #hoodie #celana