Tradisi Open House Jelang Lebaran Telah Menanti, Catat 4 Persiapan Berikut Ini!
Indahnya tradisi open house demi mempererat tali silaturahmi saat Hari Raya Idul Fitri. / Sumber Foto : Freepik.com.
14:52
29 Maret 2024

Tradisi Open House Jelang Lebaran Telah Menanti, Catat 4 Persiapan Berikut Ini!

 

  Hari Raya Idul Fitri menjadi momen yang selalu dinantikan oleh seluruh umat muslim. Salah satunya ada tradisi yang selalu melekat hingga sekarang yaitu open house Lebaran.    Tradisi open house merupakan kegiatan atau ajang silaturahmi, terutama orang-orang saling bertukar ucapan selamat, berbagi cerita, dan menikmati hidangan yang disajikan oleh tuan rumah.    Tak sekadar menikmati hidangan, momen open house Lebaran menjadi kesempatan untuk bertemu dan bercengkrama dengan orang-orang terkasih setelah lama tidak bertemu.    Tujuan lainnya dari open house adalah saling bermaaf-maafan atas kesalahan yang telah dilakukan selama setahun terakhir. Momen inilah yang paling ditunggu-tunggu oleh umat muslim saat Idul Fitri.    Dikutip dari laman sehataqua.co.id, Jumat (29/3), demi kelancaran acara open house yang akan diselenggarakan, ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan dengan baik. Simak penjelasan berikut ini.   

  1. Kebersihan Rumah   Sebelum menyelenggarakan open house Lebaran, kebersihan rumah harus diperhatikan dengan baik. Pastikan rumah Anda bersih dari debu, kotoran, dan bau tidak sedap.    Lakukan pembersihan menyeluruh di setiap ruangan, termasuk area tamu dan kamar mandi. Anda juga dapat menambahkan sentuhan dekoratif seperti karangan bunga atau hiasan lainnya untuk menciptakan suasana yang lebih menarik saat Lebaran.   2. Menu Utama Open House Lebaran   Menu open house Hari Raya Idul Fitri biasanya terdiri dari hidangan khas Lebaran, seperti ketupat, opor ayam, rendang, dan sayuran tumis.   Pastikan untuk menyajikan variasi hidangan yang cukup, termasuk hidangan sayur atau alternatif lainnya bagi tamu yang memiliki preferensi makanan tertentu. Selain itu, pastikan juga untuk menyajikan hidangan yang cukup untuk jumlah tamu yang datang atau diundang.  

  3. Hidangan Kue   Kue merupakan bagian tak terpisahkan dari open house Lebaran. Siapkan berbagai macam kue kering, seperti nastar, putri salju, kastengel, dan kue-kue kering lainnya untuk tamu yang datang.    Anda juga dapat menambahkan kue basah atau jajanan tradisional dengan selera dan tradisi lokal. Lalu, pastikan untuk menyajikan kue dalam jumlah yang cukup agar semua tamu dapat menikmatinya.    4. Angpao Lebaran    Poin terakhir ini sudah menjadi tradisi umum yang dilakukan di beberapa daerah Indonesia. Saat open house Lebaran, siapkan angpao yang berisi uang tunai sebagai hadiah untuk para tamu.    Angpao ini ditujukan kepada anak-anak atau anggota keluarga yang lebih muda. Angpao ini dapat menambah keceriaan acara dan menjadi simbol kebahagiaan dalam merayakan Hari Raya Idul Fitri bersama.    Selanjutnya, apa saja aktivitas yang cocok untuk mengisi open house Lebaran?. Anda tak perlu khawatir, ada banyak aktivitas yang menyenangkan saat mengisi acara open house.  

    Di antaranya, mengabadikan foto bersama adalah hal penting dalam merayakan Idul Fitri. Saat semua keluarga telah berkumpul, ajak mereka untuk berfoto bersama sebagai kenang-kenangan.    Jika perlu Anda juga dapat menyiapkan photobooth atau sudut foto khusus dengan properti menarik agar momen lebih berkesan.    Setelah mengabadikan momen bersama, tips berikutnya adalah lakukan video call kepada kerabat atau teman yang belum bisa hadir di open house atau belum bisa silaturahmi secara langsung.    Coba buatlah panggilan video grup dan nikmati momen bersama meski dari jarak jauh. Ini adalah cara yang baik untuk tetap terhubung dan merasakan kebersamaan walaupun tidak berada di tempat yang sama.    Di sisi lain, untuk menambah keseruan acara open house, Anda juga dapat mengadakan berbagai kegiatan di halaman rumah. Misalnya, Anda bisa menyediakan permainan tradisional atau aktivitas keluarga, contohnya memasak hidangan open house bersama atau bermain musik di halaman rumah.    Berdarkan tips persiapan dan aktivitas tersebut, gimana nih sudah ada gambaran soal mengisi tradisi open house?. Semoga tips ini bermanfaat ya. ***  

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #tradisi #open #house #jelang #lebaran #telah #menanti #catat #persiapan #berikut

KOMENTAR