Mudik Lebaran dengan Mobil? 5 Hal Wajib Dilakukan Pengendara demi Pulang Kampung Aman dan Nyaman
Ilustrasi mudik dengan kendaraan pribadi 
11:35
28 Maret 2024

Mudik Lebaran dengan Mobil? 5 Hal Wajib Dilakukan Pengendara demi Pulang Kampung Aman dan Nyaman

- Mendekati musim mudik lebaran, ada sejumlah hal yang wajib dilakukan bagi pengguna mobil.

Demi mendapatkan perjalanan mudik yang aman dan nyaman, penting bagi pengguna mobil untuk mengecek performa kendaraannya.

Tak hanya mengecek performa kendaraan saja, kamu juga harus memastikan jalur tempuh yang akan dilalui kendaraanmu nyaman dilalui.

Lantas apa saja yang wajib dilakukan pengendara mobil sebelum pulang kampung?

1. Cek Kondisi Ban Mobil

Ilustrasi ban mobil Ilustrasi ban mobil (IST)

Hal pertama yang penting dilakukan adalah memeriksa kondisi ban mobil.

Ban mobil menjadi salah satu komponen vital yang langsung berinteraksi dengan permukaan jalan.

Pastikan ban tidak aus dan tak sobek.

Cek juga tekanan udara di dalam ban masih optimal.

2. Isi BBM

Tentu saja, mobil tidak akan melaju tanpa bahan bakar minyak (BBM).

Karena itu, sebelum memulai perjalanan jauh wajib bagi pengendara memenuhi tangki kendaraan.

Jangan coba-coba mengulur waktu untuk mengisi BBM.

Pasalnya, kamu tidak akan pernah tahu akan terjebak macet atau tidak di jalanan.

Jadi, pastikan BBM kendaraanmu terisi ya.

3. Cek Rem Mobil

Selain dua hal di atas, rem juga sangat penting untuk diperhatikan saat berkendara.

Mengecek rem dimulai dengan memeriksa ketersediaan minyak rem.

Penting juga mencari tanda-tanda kebocoran atau adanya kotoran yang mengganggu kinerja rem.

4. Lampu

Lampu akan sangat membantu menjaga visibilitas pengemudi.

Apalagi jika mudik dilakukan malam hari.

Ada beberapa lampu yang harus diperhatikan, di antaranya lampu utama, lampu kabut, lampu rem, juga lampu sein.

5. Isi e-Tol

Ilustrasi kartu elektronik Ilustrasi kartu elektronik (Tribunnews.com)

Saat ini, pemerintah telah membuka berbagai pintu tol untuk mempersingkat jarak tempuh.

Untuk memudahkan kendaraan melalui tol, sistem pembayaran pun dibuat mudah dengan kartu elektronik atau e-Tol.

Ada berbagai jenis kartu elektronik, salah satunya flazz bca.

Mengutip situs resmi BCA, kartu Flazz BCA adalah kartu yang bisa digunakan untuk transaksi non-tunai yang dibekali teknologi chip RFID (Radio Frequency Identification). 

Teknologi chip RFID dapat membantu untuk mempermudah dan mempercepat proses pembayaran transaksi yang dilakukan secata cashless. 

Untuk mengisinya, kamu perlu tahu cara top up e-money.

Berikut cara Top Up e-money dan harganya di Tokopedia.

- Top-up Flazz BCA

1. Buka aplikasi Tokopedia.

2. Klik menu "Pembayaran".

3. Pilih "Tagihan & Pembayaran".

4. Masukkan kode pos dan nama wilayah kamu.

5. Pilih "Flazz BCA".

6. Masukkan nomor kartu Flazz BCA kamu.

7. Masukkan jumlah saldo yang ingin kamu top up.

8. Pilih metode pembayaran yang kamu inginkan.

9. Klik "Bayar".

10. Lakukan pembayaran sesuai dengan pilihan kamu.

11. Setelah pembayaran berhasil, saldo kartu Flazz BCA kamu akan bertambah sesuai dengan jumlah yang kamu top up.

Sementara itu, jika kamu ingin menghabiskan libur lebaran di Jakarta, pastikan memiliki Jakcard. 

Jakcard adalah produk pembayaran non-tunai berbasis kartu yang dikeluarkan Bank DKI. 

Jakcard bisa digunakan masyarakat dan para commuter di wilayah DKI Jakarta. 

Berikut cara top-up Jakckard melalui Tokopedia. 

- Top-up Jakcard

1. Buka aplikasi Tokopedia.

2. Klik menu "Pembayaran".

3 Pilih "Tagihan & Pembayaran".

4. Masukkan kode pos dan nama wilayah kamu.

5. Pilih "JakCard".

6. Klik "Cek Saldo".

7. Saldo kartu JakCard kamu akan muncul di layar aplikasi Tokopedia.

(Tribunnews.com/ Salma)

Editor: Sri Juliati

Tag:  #mudik #lebaran #dengan #mobil #wajib #dilakukan #pengendara #demi #pulang #kampung #aman #nyaman

KOMENTAR