3 Tips Atur Keuangan Selama Ramadan, Gak Perlu Ikut Semua Acara Buka Bersama!
Ilustrasi THR, tips atur keuangan Ramadan. (Freepik/sewupari-studio)
03:37
20 Maret 2024

3 Tips Atur Keuangan Selama Ramadan, Gak Perlu Ikut Semua Acara Buka Bersama!

Selama Ramadan, pengeluaran sejumlah orang dapat bertambah. Saat Ramadan juga kerap diikuti dengan beberapa pengeluaran baru yang bisa membuat cashflow terganggu. Mulai dari potensi kenaikan harga bahan pokok, ajakan berbuka puasa di luar, hingga pengeluaran untuk hari Idulfitri dan mudik.

Financial planner Prita Ghozie Hapsari menjelaskan bahwa menurut studi 42 persen dari generasi milenial mengatakan kondisi ekonominya memburuk karena perilaku impulsif serta menimbulkan utang baru. Apalagi di bulan Ramadan yang konon bisa menimbulkan efek impulsif yang lebih besar.

Lalu bagaimana cara kita mengatur keuangan di bulan Ramadan? Berikut sejumlah tips mengatur keuangan selama Ramadan dari Prita Ghozie berikut ini:

Ilustrasi buka bersama. [Envanto]Ilustrasi buka bersama. [Envanto]

1. Menyusun Rencana Keuangan

Membuat perencanaan keuangan yang jelas selama bulan Ramadan sangatlah penting. Masukkan seluruh potensi pengeluaran baru yang bakal muncul di bulan Ramadan, contohnya pengeluaran buka puasa bersama di luar, pembelian tiket mudik, akomodasi saat mudik dan kebutuhan lain untuk menghadapi hari Idulfitri.

Dari rencana untuk satu bulan itu coba bagi lagi menjadi perencanaan per minggu. Perencanaan per minggu penting untuk dibuat supaya kita bisa menjaga cashflow agar tidak melebihi rencana yang seharusnya.

2. Buat Jadwal Buka Bersama

Buka puasa di luar bersama keluarga, teman, atau kolega kantor menjadi kegiatan yang sulit dihindari selama Ramadan. Namun tidak semua ajakan buka bersama di luar perlu diikuti. Karena semakin banyak buka bersama di luar, semakin besar pula uang yang mesti dikeluarkan untuk acara tersebut.

Buatlah jadwal buka bersama berdasarkan skala prioritas. Misalnya buka bersama di luar dengan keluarga, sahabat atau teman dekat, dan kolega menjadi yang utama. Sisanya pilihlah ajakan dari teman lain yang benar-benar ingin anda temui.

3. Hindari Bayar dengan Cicilan

Selama Ramadan usahakan untuk membeli dengan sistem bayar lunas atau tunai. Membayar dengan sistem bayar tunda alias mencicil bakal menambah beban cicilan selama bulan ini. Jangan sampai karena sifat impulsif dan tergiur sesaat justru menyusahkan diri sendiri.

Editor: M. Reza Sulaiman

Tag:  #tips #atur #keuangan #selama #ramadan #perlu #ikut #semua #acara #buka #bersama

KOMENTAR