Heboh Open Donasi Puluhan Juta di Medsos, Warganet Curiga Penipuan
ilustrasi sedekah (pexels.com/cottonbro studio)
15:31
19 Maret 2024

Heboh Open Donasi Puluhan Juta di Medsos, Warganet Curiga Penipuan

Nama Singgih Sahara, belakangan viral di media sosial X setelah bantuan yang diberikan untuknya diduga diselewengkan. Sosoknya banyak dikenal setelah membuka donasi pada beberapa platform guna membantu pengobatan sang ibu dan kehidupannya. Viral Singgih open donasi untuk ibunya dan kini dinilai menyeleweng bisa Anda cermati di sini.

Sebenarnya Singgih telah membuka donasi ini sejak tahun 2022 lalu, dan dikabarkan masih dilakukannya hingga sekarang. Selain membuka donasi di platform, ia juga secara aktif mengirimkan chat pada beberapa pihak untuk meminta bantuan.

Berawal dari Cuitan Akun X

Kejanggalan ini sendiri awalnya diungkap oleh sebuah akun di X, dengan nama @zoelfick. Akun ini menyatakan bahwa Singgih membuka penggalangan dana di platform berbeda, untuk tujuan yang sebenarnya serupa.

Beberapa platform digunakan, dan beberapa akun donasi diketahui  juga dikelola oleh Singgih. Faktanya, pengobatan yang menjadi motivasi awal dari donasi ini sudah ditanggung oleh BPJS. Selain itu, tidak ada laporan mengenai penggunaan dana tersebut oleh Singgih, sehingga mengundang kecurigaan banyak orang.

Transparansi yang idealnya dilakukan oleh penerima donasi tidak dilakukan, sehingga masyarakat mulai mencurigai adanya penyelewengan yang dilakukan oleh Singgih atas nominal yang tidak sedikit yang diberikan donatur ke akun donasi ini.

Tuduhan dilayangkan oleh berbagai pihak, dan pada akhirnya mengundang Singgih Sahara untuk mengeluarkan klarifikasi dan pernyataan terbuka tentang kecurigaan banyak orang ini.

Klarifikasi dari Singgih Sahara

Setelah kegaduhan yang terjadi di X dan beberapa platform lain, Singgih Sahara kemudian melakukan klarifikasi.

Klarifikasi ini disampaikan melalui X, akun yang dimilikinya sendiri @singgihsahara. Dalam klarifikasinya ia menyatakan permintaan maaf atas kegaduhan yang terjadi karena apa yang diperbuatnya.

Ia juga menyampaikan bahwa dana yang terkumpul digunakan untuk keperluan obat, dan menunjang perawatan sang ibu dan anak yang dimilikinya. Selain itu, dana ini juga digunakan untuk membayar kontrakan.

Lebih lanjut, ia akan melakukan pelaporan dengan transparan disertai dengan bukti transaksi yang dilakukannya dengan uang tersebut. Usaha ini dilakukan sebagai bentuk transparansi pada donasi yang diberikan oleh netizen, dan agar tidak lagi ada kecurigaan pada penggunaan dana yang diterima oleh Singgih Sahara.

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Editor: M Nurhadi

Tag:  #heboh #open #donasi #puluhan #juta #medsos #warganet #curiga #penipuan

KOMENTAR