9 Tips Ampuh Mengatasinya Kulit Berminyak: Rahasia untuk Kulit yang Sehat dan Bersinar
Ilustrasi kulit yang berminyak yang dapat mengganggu tampilan kulit wajah (freepik.com)
14:42
20 Pebruari 2024

9 Tips Ampuh Mengatasinya Kulit Berminyak: Rahasia untuk Kulit yang Sehat dan Bersinar

- Apakah Anda sering merasakan frustasi dengan kulit berminyak yang sulit diatasi? Kebanyakan orang merasa tidak nyaman saat mengalami kulit berminyak.

Selain tidak nyaman, kulit berminyak juga dapat memperburuk Sekarang jangan khawatir, Anda akan segera menemukan tip ampuh untuk mengatasi kulit berminyak.

Kulit berminyak dapat menjadi masalah bagi kebanyakan orang, tetapi dengan beberapa langkah sederhana, masalah tersebut dapat diatasi, sehingga kulit tampak sehat dan bersinar.

9 tip berikut ampuh untuk mengatasi kulit berminyak, agar kulit menjadi sehat dan bersinar, dikutip dari aad.org.

1. Jangan pembersih muka yang berbahan dasar minyak atau alkohol. Hal tersebut dapat mengiritasi kulit yang dapat menyebabkan kulit berminyak.

2. Jangan gunakan pembersih wajah yang kuat dan berbusa. Kebanyakan orang percaya dengan menggunakan pembersih waja tersebut dapat membuat kulit berminyak menjadi kering.

Padahal, penggunaan sabun cuci muka yang terlalu keras dapat mengiritasi kulit dan memicu peningkatan produksi minyak. Sebaliknya, carilah pembersih wajah yang ringan dan lembut.

3. Pilih produk perawatan kulit dengan label ‘oil free’ dan ‘non comedogenic’. Di mana, produk dengan label tersebut memiliki arti, tidak akan menyumbat pori-pori atau menyebabkan jerawat, baik dalam bentuk produk pembersih, pelembab, dan riasan.

4. Oleskan pelembab setiap hari, meskipun kulit berminyak, penting untuk menggunakan pelembap agar kulit tetap terhidrasi.

Untuk menghemat waktu dan melindungi kulit dari sinar ultraviolet matahari yang berbahaya, carilah pelembab yang juga mengandung tabir surya berspektrum luas dengan SPF 30 atau lebih tinggi.

5. Pilih produk-produk perawatan kulit wajah yang memiliki label ‘bebas minyak’ dan ‘berbahan dasar air’, yang dapat membantu mengurangi kulit berminyak.

6. Gunakan tabir surya pada saat beraktivitas di luar ruangan. Tabir surya membantu mencegah kerusakan akibat sinar matahari yang dapat menyebabkan keriput, bintik-bintik penuaan, dan bahkan kanker kulit.

Untuk mencegah munculnya jerawat, carilah tabir surya yang mengandung zinc oksida dan titanium dioksida, dan jangan gunakan tabir surya yang mengandung pewangi atau minyak.

7. Jangan pernah tidur dengan kondisi kulit wajah yang penuh makeup. Sebelum tidur, wajib membersihkan seluruh makeup untuk terhindar dari berbagai permasalahan seperti kulit berminyak.

8. Jangan terlalu sering menyentuh wajah sepanjang hari. Hal tersebut dapat menyebarkan kotoran, minyak, dan bakteri dari tangan ke wajah.

Menyentuh wajah hanya pada saat membersihkan, melembabkan, atau mengaplikasikan tabir surya atau riasan, sebelum itu pastikan tangan bersih terlebih dahulu.

9. Cuci muka setiap pagi, sore, dan setelah berolahraga. Jangan pernah menggosok kulit terlalu kuat, karena hal tersebut dapat memperburuk kondisi berminyak.

Editor: Hanny Suwin

Tag:  #tips #ampuh #mengatasinya #kulit #berminyak #rahasia #untuk #kulit #yang #sehat #bersinar

KOMENTAR