Kumpulan Contoh Soal TKP CPNS 2024 Lengkap dengan Pembahasan
Contoh Soal TKP CPNS 2024 Lengkap dengan Pembahasannya (freepik)
20:50
23 September 2024

Kumpulan Contoh Soal TKP CPNS 2024 Lengkap dengan Pembahasan

Tes Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CPNS 2024 akan segera dilaksanakan dalam waktu dekat. Berikut adalah contoh soal TKP CPNS 2024 dan pembahasannya.

SKD CPNS 2024 akan berlangsung pada 16 Oktober sampai 14 November 2024. Salah satu kunci sukses mengerjakan tes SKD adalah dengan mempelajari soal-soal latihan dengan sungguh-sungguh agar memperoleh hasil yang maksimal.

Secara khusus, artikel ini akan membantu Anda mengakses contoh soal TKP CPNS 2024 lengkap dengan pembahasannya, serta passing grade dan kisi-kisi untuk menghadapi SKD.

Contoh Soal TKP CPNS 2024 dan Pembahasan

Tes Karakter Pribadi (TKP) dalam seleksi CPNS 2024 mencakup berbagai aspek, seperti tes pelayanan publik, jejaring kerja, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, profesionalisme, serta anti-radikalisme.

Baca Juga: Contoh Soal TWK CPNS 2024 dan Pembahasan Lengkap

Berikut adalah contoh soal TKP CPNS 2024 lengkap dengan pembahasannya untuk digunakan latihan di rumah. Anda bisa mengaksesnya melalui link:

  1. https://drive.google.com/file/d/1zMb4C_So1CsStS-Uqzi2PuNMygA4_YFs/view
  2. https://www.scribd.com/document/432138465/Soal-Tkp-cpns
  3. https://drive.google.com/file/d/10uTicdc6147h01izpHQ5uV3t_N7MdLgz/view
  4. https://drive.google.com/file/d/1SUKklVECwxjYUZ_ffH2CmAw_rYlO9bkD/view
  5. https://www.scribd.com/document/718145919/CPNS-2024

Passing Grade SKD CPNS 2024

Passing grade adalah nilai minimum yang harus dicapai oleh setiap peserta seleksi CPNS 2024 untuk dinyatakan lulus di tahap tertentu. Nilai ini bervariasi tergantung pada tahap seleksi dan formasi yang dibuka. Berikut adalah passing grade untuk CPNS 2024.

  • TWK: Minimal 65 (30 soal)
  • TIU: Minimal 80 (35 soal)
  • TKP: Minimal 166 (45 soal)

Nilai kumulatif maksimum untuk SKD adalah 550. Dengan kata lain, peserta yang menjawab semua soal dengan benar pada SKD CPNS 2024 akan mendapatkan nilai tersebut. Berikut adalah rincian nilai tertinggi yang dapat diraih pada tes SKD CPNS 2024:

  • 150 untuk TWK
  • 175 untuk TIU
  • 225 untuk TKP

Kisi-kisi SKD CPNS 2024

Sesuai dengan Keputusan Menteri PAN RB Nomor 321 Tahun 2024 tentang Nilai Ambang Batas Seleksi Kompetensi Dasar Pengadaan Pegawai Negeri Sipil Tahun Anggaran 2024, SKD memuat sebanyak 110 butir soal.

Soal-soal dalam SKD mencakup 30 soal TWK, 35 soal TIU, dan 45 soal TKP. Waktu yang diberikan kepada peserta untuk menyelesaikan soal adalah 100 menit. Berikut adalah kisi-kisinya.

Baca Juga: Materi SKD CPNS 2024 PDF Lengkap: Ada TIU, TWK, hingga TKP

Kisi-kisi Soal TWK CPNS 2024

Soal-soal TWK dirancang untuk menilai pemahaman dan kemampuan menerapkan hal-hal sebagai berikut.

  1. Nasionalisme: Mewujudkan kepentingan nasional dengan cita-cita yang sama sambil menjaga identitas nasional.
  2. Integritas: Menjunjung tinggi kejujuran, ketangguhan, komitmen, dan konsistensi untuk mencapai tujuan nasional.
  3. Bela negara: Berperan aktif dalam mempertahankan keberadaan bangsa dan negara.
  4. Pilar negara: Membentuk karakter positif melalui pemahaman dan penerapan nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, NKRI, dan Bhinneka Tunggal Ika.
  5. Bahasa negara: Menggunakan bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan yang penting dalam kehidupan sosial, kenegaraan, dan kebangsaan.

Kisi-kisi Soal TIU CPNS 2024

Soal-soal TIU bertujuan menilai pengetahuan dan kemampuan menerapkan hal-hal sebagai berikut.

1. Kemampuan verbal:

- Analogi: Mengukur kemampuan bernalar dengan membandingkan dua konsep kata yang berhubungan.
- Silogisme: Menilai kemampuan menarik kesimpulan dari dua pernyataan.
- Analitis: Menganalisis informasi dan menarik kesimpulan.
   
2. Kemampuan numerik:

- Berhitung: Mengukur kemampuan dalam perhitungan sederhana.
- Deret angka: Menilai hubungan dan pola angka.
- Perbandingan kuantitatif: Menarik kesimpulan dari dua data kuantitatif.
- Soal cerita: Menganalisis informasi secara kuantitatif.

3. Kemampuan figural:

- Analogi: Membangun kemampuan bernalar dengan membandingkan dua gambar.
- Ketidaksamaan: Melihat perbedaan antar gambar.
- Serial: Menilai pola hubungan dalam gambar.

Kisi-kisi Soal TKP CPNS 2024

Soal-soal TKP bertujuan untuk menilai pengetahuan dan kemampuan menerapkan hal-hal sebagai berikut.

  1. Pelayanan publik: Menunjukkan perilaku ramah dalam memenuhi kebutuhan orang lain.
  2. Jejaring kerja: Membangun hubungan dan kolaborasi secara efektif.
  3. Sosial budaya: Beradaptasi dan bekerja di masyarakat yang beragam.
  4. Informasi dan komunikasi: Memanfaatkan teknologi informasi untuk meningkatkan kinerja.
  5. Profesionalisme: Melaksanakan tugas sesuai tuntutan jabatan.
  6. Anti-radikalisme: Mengumpulkan informasi tentang sikap dan tindakan terhadap radikalisasi dalam berbagai situasi.

Link Tryout Gratis untuk Persiapan SKD CPNS 2024

Berikut adalah link untuk latihan soal yang bisa diakses secara gratis sebagai persiapan untuk menghadapi SKD CPNS 2024.

  1. https://tryout.id/kelompok-soal/2832jh2/cpns-2024
  2. https://cpnsonline.co.id/tryout-cat-cpns-gratis/
  3. https://www.asninstitute.id/tryout-cpns-online/
  4. https://tonas.simulasicat.id/tonas-skd-gratis-2023/#google_vignette
  5. https://www.flexiquiz.com/SC/N/dd970c81-1be8-4032-ad29-634bbd19c3f6

Demikianlah informasi mengenai contoh soal TKP CPNS 2024 dan pembahasannya, serta passing grade dan kisi-kisi untuk persiapan mengikuti SKD. Semoga bermanfaat.

Kontributor : Dini Sukmaningtyas

Editor: Chyntia Sami Bhayangkara

Tag:  #kumpulan #contoh #soal #cpns #2024 #lengkap #dengan #pembahasan

KOMENTAR