Alasan Presiden Trump Putuskan AS Keluar dari Keanggotaan WHO
Mengutip dari BCC, keputusan tersebut diumumkan pada Senin (20/1/2025) melalui penandatangan perintah eksekutif.
Tindakan ini merupakan kali kedua Trump memerintahkan AS keluar dari WHO.
Sebelumnya, Trump kerap mengkritik cara WHO dalam menangani Covid-19 dan memulai proses penarikan diri dari lembaga yang berbasis di Jenewa tersebut selama pandemi.
“WHO sangat menginginkan USA kembali, jadi dilihat saja apa yang terjadi,” kata Trump.
AS menarik diri karena kesalahan organisasi tersebut dalam menangani pandemi Covid-19 yang muncul di Wuhan, Tiongkok, dan krisis kesehatan global lainnya.
Trump menuduh WHO bias terhadap Tiongkok dalam cara mereka mengeluarkan pedoman selama terjadi wabah Covid-19.
Di bawah pemerintahan Biden, AS terus menjadi penyandang dana terbesar bagi WHO dan pada tahun 2023 menyumbang hampir seperlima anggaran badan tersebut. Anggaran tahunan organisasi ini adalah $6,8 miliar (£5,5 miliar).
Pakar kesehatan masyarakat mengkritik keputusan Trump untuk keluar dari WHO, dan memperingatkan bahwa mungkin ada konsekuensi bagi kesehatan masyarakat Amerika.
Beberapa orang berpendapat bahwa langkah ini memutus kemajuan AS dalam memerangi penyakit menular seperti malaria, tuberkulosis, dan Hiv & Aids.
"Ini adalah keputusan presiden yang sangat dahsyat. Penarikan diri dari program ini merupakan luka yang sangat menyedihkan bagi kesehatan dunia, namun luka yang lebih dalam bagi Amerika Serikat," kata pakar kesehatan masyarakat global dan profesor di Universitas Georgetown, Lawrence Gostin.
Tag: #alasan #presiden #trump #putuskan #keluar #dari #keanggotaan