Hadirkan Tabungan Harian Otomatis Inovatif Berbunga 10% Pertama di Indonesia
Ilustrasi menabung./ (Pexels/Dany Kurniawan )
13:27
1 Mei 2024

Hadirkan Tabungan Harian Otomatis Inovatif Berbunga 10% Pertama di Indonesia

 Bank yang fokus pada layanan digital Superbank mengumumkan hadirnya Celengan by Superbank yang merupakan produk tabungan inovatif pertama di Indonesia. Produk ini menawarkan nasabah untuk menabung harian secara otomatis dengan bunga tinggi 10% per tahun.

Tigor M. Siahaan selaku Direktur Utama Superbank dalam keterangan tertulisnya mengatakan bahwa produk ini merupakan jawaban atas kebutuhan nasabah untuk dapat menabung harian dalam jumlah kecil atau recehan sekalipun secara aman, mudah dan fleksibel.

"Setiap inovasi produk dan layanan kami selalu mempertimbangkan kebutuhan finansial nasabah yang terus berkembang dan gaya hidup mereka yang beragam. Kami tidak hanya ingin mendorong masyarakat untuk menabung secara rutin dan merencanakan masa depan mereka, tetapi juga memberikan pengalaman perbankan yang relevan, aman, dan mudah digunakan. Ini adalah langkah konkret kami dalam memperluas akses finansial bagi masyarakat underbanked di Indonesia untuk meningkatkan kesejahteraan dan mewujudkan potensi pertumbuhan mereka," ujar Tigor.

Celengan by Superbank. (Dok. Superbank)

Ia menjelaskan, dominasi populasi Gen Z di Indonesia yang lebih aktif bertransaksi daring, menunjukkan pentingnya layanan perbankan digital yang mudah dan aman. Survei Superbank menunjukkan bahwa 80% masyarakat Indonesia usia 20-40 tahun menabung untuk kebutuhan masa depan, tapi 60% kesulitan mengelola keuangannya, termasuk kurang disiplin dalam menabung.

"Kami hadir sebagai solusi yang memudahkan nasabah menabung harian secara otomatis dengan menyimpan sisa uang receh, bahkan dari transaksi nasabah, dengan manfaat bunga tinggi sebesar 10% per tahun. Uang tersebut akan terkumpul melalui pembulatan nominal dari Tabungan Utama, dengan opsi pembulatan mulai dari Rp1.000 hingga Rp50.000. Celengan by Superbank akan otomatis 'pecah' ketika mencapai Rp5.000.000, atau bisa dipecahkan oleh nasabah tanpa penalti," lanjutnya.

Tigor melanjutkan, nasabah juga mendapatkan keuntungan tambahan seperti gratis transfer online ke rekening bank lain sebanyak 30x per bulan, dan transfer cepat ke sesama akun Superbank. Nasabah juga dapat merasa tenang karena sistem manajemen keamanan informasi Superbank telah memenuhi standar internasional untuk industri dengan sertifikasi ISO 27001.

"Hal ini menegaskan komitmen kami untuk menjaga keamanan data nasabah dengan standar tertinggi, seiring dengan fitur keamanan tinggi lainnya seperti penggunaan PIN dan login biometrik dalam aplikasi Superbank," katanya.

"Hadirnya produk tabungan ini menunjukkan komitmen kami dalam menyediakan layanan terbaik bagi nasabah. Dengan dukungan teknologi terkini dan pemegang saham terpercaya seperti Emtek, Grab, Singtel, dan KakaoBank, kami akan terus berinovasi dan memperluas peran kami dalam membantu nasabah mencapai kesejahteraan finansial," tutup Tigor.

Editor: Banu Adikara

Tag:  #hadirkan #tabungan #harian #otomatis #inovatif #berbunga #pertama #indonesia

KOMENTAR