Kolaborasi Algaepark Indonesia Mandiri dan Cemindo Gemilang Kembangkan Inovasi MPTree
PT Cemindo Gemilang Tbk berkolaborasi dengan Algaepark Indonesia Mandiri mengembangkan MPTree, inovasi bioteknologi terbarukan yang menjadi terobosan di industri konstruksi.(Istimewa).
17:45
25 November 2025

Kolaborasi Algaepark Indonesia Mandiri dan Cemindo Gemilang Kembangkan Inovasi MPTree

PT Cemindo Gemilang Tbk meluncurkan MPTree, inovasi bioteknologi terbarukan yang menjadi terobosan di industri konstruksi. Berkolaborasi dengan mitra riset Algaepark Indonesia Mandiri, produsen Semen Merah Putih ini pengembangkan ‘Pohon Cair’ berbasis fotobioreaktor mikroalga yang berfungsi sebagai alat penyerap CO2 dan polutan udara.

Dalam gelar wicara “Dari Laboratorium ke Dunia Nyata, Menumbuhkan Solusi Dekarbonisasi Industri Semen,” Selasa (25/11/2025) di Jakarta, terungkap bahwa MPTree yang dikembangkan produsen semen ini telah melalui uji lapangan intensif di lokasi manufaktur sekitaran Yogyakarta dan Sukoharjo, Jawa Tengah, dan berhasil membuktikan dampak positif bagi lingkungan yang luar biasa.

Hasilnya, MPTree yang bervolume 200 liter mampu menyerap karbon dioksida CO2 hingga setara 16,08 pohon yang sudah dewasa. Pencapaian kuantitatif yang masif ini tidak hanya memvalidasi posisi Semen Merah Putih sebagai pelopor green construction Indonesia, tetapi juga menawarkan jawaban konkret terhadap isu krisis kualitas udara yang saat ini menjadi perhatian nasional.

Kinerja superior MPTree dalam mengubah emisi menjadi solusi dapat diuraikan melalui tiga fokus utama yang menegaskan keunggulan teknis, komitmen korporasi, dan dampak ekonomi sirkular. Yang pertama adalah soal keunggulan teknis dan efisiensi superior bioteknologi.

Kualitas fotobioreaktor MPTree terjamin dengan implementasi teknologi yang terstruktur dan canggih. Sistem ini dirancang untuk beroperasi secara hibrid menggunakan tenaga Panel Surya dan PLN, sehingga menjamin kultivasi mikroalga berjalan 24 jam sehari.

Penciptaan Nilai Tambah 
Inovasi MPTree juga memiliki potensi melampaui mitigasi emisi. Setelah CO2 terserap, sistem ini berhasil menyimpan karbon hingga total 91,7%, yang terbagi menjadi Karbon Biomassa Kering sebesar 13,5% dan Karbon Terlarut sebesar 78,2%. Biomassa kering yang dihasilkan ini, yang merupakan mikroalga itu sendiri, membuka peluang untuk diolah lebih lanjut.

Dalam skema ekonomi sirkular, biomassa ini berpotensi besar untuk diubah menjadi biofertilizer (pupuk hayati) untuk pertanian, atau bahkan dikembangkan menjadi biofuel sebagai sumber energi terbarukan di masa depan. Dengan demikian, Semen Merah Putih tidak hanya menghilangkan limbah, tetapi secara harfiah mengubahnya menjadi komoditas bernilai ekonomi.

Is Heriyanto, Komisaris Utama Algaepark Indonesia Mandiri, menjelaskan perspektif ilmiah dari proses sinergi sains dan industri yang menjadikan MPTree istimewa. Menurutnya, inovasi tersebut berhasil menciptakan ekosistem sirkular, di mana emisi yang sebelumnya dianggap polutan kini dapat diubah menjadi biomassa yang bernilai tambah. Ia menyimpulkan bahwa model MPTree menunjukkan secara nyata bagaimana tantangan lingkungan dapat ditransformasi menjadi peluang ekonomi hijau yang berkelanjutan.

“Kami menciptakan ekosistem sirkular, di mana emisi yang sebelumnya dianggap polutan kini diubah menjadi biomassa bernilai tambah. Inovasi ini adalah model yang menunjukkan bahwa masalah lingkungan dapat diubah menjadi peluang ekonomi hijau yang berkelanjutan,” papar Heriyanto.

Kolaborasi Semen Merah Putih dan Algaepark Indonesia melalui MPTree adalah bukti nyata bahwa sektor swasta Indonesia memiliki kemampuan dan komitmen untuk menghadirkan solusi bioteknologi yang transformatif.

"Bagi Semen Merah Putih, usaha berkelanjutan adalah salah satu inti bisnis yang kami wujudkan lewat bukti ilmiah konkret. Inovasi MPTree yang terbukti setara dengan 16 pohon, menegaskan niatan kami sebagai pelopor yang mengubah emisi menjadi solusi lestari. Ini adalah komitmen jangka panjang Semen Merah Putih demi masa depan konstruksi yang lebih hijau dan kota yang lebih sehat," pungkas Nyiayu.

 

Editor: Mohamad Nur Asikin

Tag:  #kolaborasi #algaepark #indonesia #mandiri #cemindo #gemilang #kembangkan #inovasi #mptree

KOMENTAR