Tecno Phantom V2 Flip Kantongi Sertifikasi FCC, Bawa Tampilan Futuristik Begini
Sebagai seri kelanjutan dari Tecno Phantom V Flip, Tecno Mobile bersiap untuk kedatangan Tecno Phantom V2 Flip. Mengantongi sertifikasi FCC, perangkat baru Tecno ini hadir dengan tampilan futuristik.
Dalam laman sertifikasi FCC ini juga terungkap detail baterai yang akan digunakan oleh Tecno Phantom V2 Flip. Terlihat di fotonya, perangkat tersebut membawa tampilan berbeda.
Dilansir dari GSM Arena, Tecno Phantom V2 Flip menggunakan tampilan persegi panjang. Tampilan ini berbeda jauh dari pendahulu seri tersebut yang rilis sebelumnya.
Tampilan persegi panjang yang dibawa oleh Tecno Phantom V2 Flip ini membuat perangkat nampak lebih praktis ketika digunakan dan diletakkan di dalam tas.
Baca Juga: Kantongi Sertifikasi FCC, Realme GT6 Bawa Baterai Jumbo?
Tecno Phantom V2 Flip dipercaya masih menggunakan dua sensor kamera. Sayangnya, belum banyak bocoran dan informasi mengenai besaran sensor yang akan digunakan oleh perangkat tersebut.
Laman sertifikasi FCC menyebut bahwa baterai Tecno Phantom V2 Flip terbagi dalam dua sel yaitu 3.310 mAh dan 1.180 mAh. Jika dijumlahkan, maka perangkat tersebut membawa baterai berkapasitas 4.490 mAh.
Pengisian maksimum untuk Tecno Phantom V2 Flip mampu mencakup daya 70W. Sedangkan pada umumnya, pengisian daya perangkat ini berada pada angka 45W.
Beberapa bocoran menyebut bahwa Tecno Phantom V2 Flip akan menggunakan chipset Dimensity 8050 yang duet dengan RAM 8 GB serta memori internal 256 GB.
Meskipun sudah banyak informasi yang beredar, masih belum diketahui kapan Tecno Phantom V2 Flip akan secara resmi dirilis oleh Tecno Mobile nantinya.
Baca Juga: Futuristik, Tecno Mobile Pamer Desain HP Layar Gulung di MWC 2024
Tag: #tecno #phantom #flip #kantongi #sertifikasi #bawa #tampilan #futuristik #begini