Cara Counter Franco di Mobile Legends, Eksploitasi Kelemahannya
Hero Franco di Mobile Legends. (Moonton Games)
16:48
22 Mei 2024

Cara Counter Franco di Mobile Legends, Eksploitasi Kelemahannya

Franco merupakan salah satu hero dengan efek CC merepotkan. Berikut terdapat penjelasan mengenai cara counter Franco di Mobile Legends.

Berdasarkan statistik in-game, Franco adalah hero Tank dengan popularitas tinggi di Mythic. Apabila akurat, kombinasi skill-nya mampu menumbangkan hero Marksman dan Mage dalam sekejap.

Franco di tangan player jago auto menakutkan di Land of Dawn. Itu karena mereka bisa menculik hero terdekat kapan saja. Skill satu atau Iron Hook miliknya dapat memberikan Physical Damage dan menarik hero target.

Kombo skill Iron Hook dan ultimate Bloody Hundy sangat efektif untuk menculik hero core serta menginisiasi serangan. Meski mempunyai skill menyebalkan, Franco juga memiliki sejumlah kelemahan. Berikut deretan cara untuk counter Franco Mobile Legends:

Baca Juga:Profil dan Biodata BTR Kyy, Roamer Andalan Bigetron Alpha

1. Eksploitasi Kelemahan Franco

Franco sangat lemah terhadap hero dengan magic burst damage. Itulah mengapa user Franco kerap membeli Athena Shield sebagai salah satu item wajibnya.

Kalian dapat menghambat gerak Franco dengan hero yang mempunyai efek CC. Tak berselang lama, kalian dapat menggunakan hero penghasil magic damage tinggi untuk mengalahkannya.

2. Gunakan Item Counter

Franco biasanya akan berjalan ke luar formasi tim untuk mengaktifkan Iron Hook-nya. Demon Hunter Sword (DHS), Corrosion Scythe, dan Golden Staff adalah kombo yang pas bagi hero dengan andalan basic attack seperti Karrie dan Moskov.

Baca Juga:3 Item Wajib yang Bikin Fredrinn Makin Tangguh di MLBB, Dipakai Top Global!

Item DHS dijamin dapat menumbangkan Franco. Beberapa item penghasil magic damage dan magic PEN seperti Divine Glaive, Genius Wand, Holy Crystal, serta Clock of Destiny cocok dibeli para Mage. Fighter bisa membeli Malefic Roar agar damage mereka makin pedih untuk Franco.

3. Cari Peluang Terbaik untuk Mengalahkannya

Franco akan terdiam saat ia mengaktifkan ultimate-nya. Momen ini dapat menjadi peluang bagi lawan untuk mengincar hero tersebut. RRQ Vyn merekomendasikan bahwa Atlas cocok buat counter Franco.

"Atlas ini bisa counter hero inisiator seperti Franco. Pintar-pintar aja cari peluang kalau pakai Atlas. Kalau ditarik Franco, kalian langsung keluarkan ulti," kata RRQ Vyn melalui kanal YouTube-nya.

Vyn memaksimalkan skill satu Atlas di early-game. Ia lantas mengoptimalkan skill dua saat momen mid menuju late-game. Magic Damage dan efek CC milik Atlas dapat merepotkan pengguna Franco.

4. Pick Hero Counter

Franco tak terlalu kuat di early-game. Hero ini juga rentan saat menghadapi hero dengan efek CC, slow atau burst damage. Beberapa hero Tank yang dapat melawan Franco adalah Johnson, Tigreal, Atlas, Gloo, dan Akai.

Hero lain yang bisa dipilih untuk menghentikan Franco yaitu Karrie, Chang'e, Moskov, Lesley, Guinevere, Kagura, Diggie, dan Selena.

Johnson merupakan "Natural Tank Counter" bagi Franco. Ia terhitung lemah apabila harus menjadi tameng tabrakan Rapid Touchdown dari Johnson.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #cara #counter #franco #mobile #legends #eksploitasi #kelemahannya

KOMENTAR