Video Hands-On Realme 12 Pro Plus Beredar, Spesifikasi Inti Terungkap
Video hands-on Realme 12 Pro Plus. (YouTube/ Isa Marcial)
16:16
15 Januari 2024

Video Hands-On Realme 12 Pro Plus Beredar, Spesifikasi Inti Terungkap

Perusahaan mengonfirmasi bahwa Realme 12 Pro series akan debut di pasar global pada 29 Januari 2024. Menjelang acara peluncuran, video hands-on Realme 12 Pro Plus beredar ke publik.

Video hands-on ini bersumber dari kanal YouTube Isa Marcial (@IsaMarcial). YouTuber Tekno berbahasa Spanyol tersebut turut mengungkap menu About Device sehingga spesifikasi Realme 12 Pro Plus ikut terlihat.

Smartphone itu mengandalkan Snapdragon 7s Gen 2 dan mendukung RAM 12 GB. Ini mirip seperti bocoran yang beredar sebelumnya. Perangkat juga membawa memori internal berukuran cukup lega yaitu 512 GB.

Dikutip dari Gadget360, HP Realme 12 Pro Plus tersedia dalam dua pilihan warna dan mengusung layar AMOLED melengkung. Desainnya cukup elegan untuk bersaing di segmen midrange premium. HP Realme tersebut menjalankan sistem operasi Android 14.

Isa Marcial merekam dua smartphone Realme 12 Pro Plus dengan varian warna biru dan krem. Sebagian besar bodi belakang nampak dilapisi oleh bahan seperti kulit.

Video hands-on Realme 12 Pro Plus. (YouTube/ Isa Marcial)Video hands-on Realme 12 Pro Plus. (YouTube/ Isa Marcial)

Kita juga melihat adanya modul kamera melingkar seperti pada Realme 11 Pro series. Perusahaan turut menghiasi bodi belakang dengan garis lurus berwarna keemasan.

Video tersebut menunjukkan bahwa Realme 12 Pro Plus akan menampilkan layar AMOLED melengkung 6,7 inci dan mendukung animasi di bagian tepi untuk notifikasi.

Tombol daya dan volume terletak di tepi kanan, sedangkan tempat SIM, port USB Type-C, dan speaker berada pada bagian bawah. Realme 12 Pro diharapkan membawa sensor 32 MP dengan dukungan zoom optik 2x. Sementara Realme 12 Pro Plus memiliki sensor telefoto periskop OmniVision OV64B yang mendukung zoom optik 3x.

Model tertinggi dikonfirmasi menawarkan fitur 6x lossless zoom dan zoom digital 120x. Laporan terbaru mengklaim bahwa HP Realme 12 Pro dan Realme 12 Pro Plus bakal mengandalkan chipset Snapdragon 6 Gen 1 dan Snapdragon 7s Gen 2.

 Video hands-on Realme 12 Pro Plus memperlihatkan beberapa kamera dengan sensor primer 50 MP, sensor sekunder 8 MP, dan kamera 64 MP. Sensor terakhir kemungkinan akan menjadi kamera telefoto.

Editor: Rezza Dwi Rachmanta

Tag:  #video #hands #realme #plus #beredar #spesifikasi #inti #terungkap

KOMENTAR