Rekor Eksel Runtukahu vs Persib Bandung: Kartu AS Persija Jakarta di GBLA
- Persija Jakarta akan melawan Persib Bandung di Stadion GBLA pada Minggu (11/1/2025) untuk pekan ke-17 BRI Liga 1.
- Pelatih Persija, Maurício Souza, bertekad membawa timnya meraih poin penuh dengan menerapkan skema permainan ofensif.
- Eksel Runtukahu berpotensi menjadi kartu AS Persija karena memiliki catatan impresif dalam empat laga sebelumnya melawan Persib.
Persija Jakarta akan melakoni duel panas melawan Persib Bandung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada pekan ke-17 BRI Super League, Minggu (11/1/2025) sore WIB.
Sebagai tim tamu, pelatih Persija Jakarta, Maurício Souza wajib putar otak demi bisa meraih poin penuh di laga tandang ini.
Apalagi pelatih asal Brasil itu menegaskan bahwa tim Macan Kemayoran datang bukan untuk sekedar bertahan.
“Dalam minggu ini kami akan mematangkan persiapan untuk melawan Persib. Tapi kami ke sana untuk bermain, melakukan skema main kami sendiri. Kami respek kepada lawan, respek kepada Persib, tapi kami punya objektif sendiri dan kami akan mengejar itu,”
Persija saat ini memang memiliki Maxwell dan Allano yang begitu subur. Maxwell dengan 10 gol dan Allano mengemas 6 gol.
Namun besar kemungkinan, dua pemain ini akan dikawal ketat pemain Persib Bandung. Jika dua pemain ini kesulitan untuk bergerak bebas, ada satu penmain Persija yang bisa jadi kartu AS di GBLA.
Eksel Runtukahu bisa jadi pembeda di laga Persija vs Persib akhir pekan nanti. Dari lima besar pencetak gol Persija di musim ini, Eksel jadi yang punya catatan impresif saat melawan Persib Bandung.
Rekor Eksel Runtukahu vs Persib Bandung
Sebelum berseragam Persija, Eksel kerap menghadapi Persib Bandung saat masih membela PS Barito Putera. Dari data pertandingan resmi Liga 1, ia telah 4 kali tampil melawan Persib dengan hasil yang cukup berimbang.
Rinciannya sebagai berikut:
Menang: 1 kali
Imbang: 2 kali
Kalah: 1 kali
Dalam empat laga tersebut, Eksel selalu masuk dalam skuad pertandingan, meski belum sepenuhnya menjadi pilihan utama sejak menit awal.
Detail Pertemuan Eksel vs Persib
Berikut hasil laga yang melibatkan Eksel Runtukahu saat menghadapi Persib Bandung:
Liga 1 2022/2023
Barito Putera vs Persib Bandung 2-1
Liga 1 2023/2024
Persib Bandung vs Barito Putera 1-1
Liga 1 2023/2024
Barito Putera vs Persib Bandung 1-1
Liga 1 2024/2025
Barito Putera vs Persib Bandung 1-2
Satu laga tambahan pada pekan ke-32 Liga 1 2024/2025 berakhir imbang 1-1, namun Eksel tidak masuk dalam skuad pertandingan.
Kontributor: Adam Ali
Tag: #rekor #eksel #runtukahu #persib #bandung #kartu #persija #jakarta #gbla