Ambisius Pertahankan Juara! Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Skuad Proliga 2026, Megawati Hangestri Masih Gabung
Jakarta Pertamina Enduro perkenalkan skuad yang akan tampil di Proliga 2026. (Istimewa)
14:17
6 Januari 2026

Ambisius Pertahankan Juara! Jakarta Pertamina Enduro Perkenalkan Skuad Proliga 2026, Megawati Hangestri Masih Gabung

 Tim Voli Putri Jakarta Pertamina Enduro (JPE) yang akan mengarungi musim Proliga 2026 telah resmi diperkenalkan. Tak tanggung-tanggung, mereka memasang target mempertahankan gelar juara yang mereka raih di musim lalu.

Menghadapi musim kompetisi tahun 2026, JPE diperkuat 19 pemain, didominasi oleh pemain lokal sebanyak 17 personil dan 2 pemain asing. Di antara pemain lokal, JPE diperkuat pemain kunci dengan jam terbang tinggi, antara lain Megawati Hangestri Pertiwi, Tisya Amallya Putri, dan pemain unggulan lainnya serta diperkuat dua pemain asing yakni Iana Shcherban dan Wilma Salas.

Megawati pun menyampaikan kebanggaannya kembali membela JPE.

“Tim ini sangat spesial bagi saya. Di sinilah saya pertama kali memulai perjalanan di Proliga 2015, saat tim ini masih bernama Jakarta Pertamina Energi," ujar pevoli yang sempat meniti karir di Korea Selatan tersebut.

"Karena itu, ketika ada kesempatan untuk kembali, saya merasa ini adalah keputusan yang tepat,” tambah Megawati.

Sementara itu, Wakil Direktur Utama PT Pertamina, Oki Muraza mengatakan bahwa pihaknya berharap tim voli Putri JPE bisa membawa nama perusahaan ke seluruh Nusantara. "Tidak hanya menjadi juara, tetapi bagaimana berkontribusi bagi olahraga di Indonesia," ujar Oki.

"Tim yang disiapkan luar biasa, salah satu bintang internasional Megawati Hangesti Pertiwi yang menjadi kebanggaan Indonesia dan sekarang kembali memperkuat Jakarta Pertamina Enduro," tambah Oki.

 

Vice President Corporate Communication PT Pertamina, Muhammad Baron mengatakan, partisipasi pihaknya dalam Proliga bukan semata dukungan kompetisi, melainkan bagian dari strategi perusahaan dalam membangun karakter unggul bangsa.

“Dukungan Pertamina terhadap JPE merupakan wujud nyata komitmen kami dalam mendorong prestasi olahraga nasional, sekaligus memperkuat peran atlet sebagai inspirasi generasi muda untuk memiliki nilai-nilai positif seperti kerja keras, konsistensi, dan semangat untuk menjadi yang terbaik,” ujar Baron.

Yang berbeda dengan aktivitas tim JPE tahun ini juga akan melakukan kegiatan kepedulian sosial. Saat pertandingan di Medan pada pertengahan Januari, tim JPE akan menyerahkan bantuan berupa 500 paket perlengkapan sekolah bagi anak-anak yang terdampak banjir di Sumatera Utara.

"Kegiatan ini menjadi bagian dari upaya tim untuk berbagi dan memberikan dampak positif bagi masyarakat di daerah yang disinggahi selama kompetisi berlangsung," jelas Baron.

Untuk diketahui, Jakarta Pertamina Enduro telah menorehkan sejarah panjang di kompetisi Proliga sejak debut tim voli putri Pertamina pada musim 2013. Tim ini telah mencetak berbagai prestasi gemilang termasuk mencapai gelar juara Proliga pada tahun 2014, 2018, dan 2025, dan gelar runner-up pada tahun 2016, 2017, 2019, 2023.

Editor: Banu Adikara

Tag:  #ambisius #pertahankan #juara #jakarta #pertamina #enduro #perkenalkan #skuad #proliga #2026 #megawati #hangestri #masih #gabung

KOMENTAR