Shin Tae-yong Berharap Korea Selatan Balaskan Dendam Kekalahan atas Jepang
Pelatih Indonesia Shin Tae-yong menyaksikan sepak bola Grup D Piala Asia 2023 antara Jepang dan Indonesia di Stadion al-Thumama, Doha, Qatar, Rabu (24/1/2024). [HECTOR RETAMAL / AFP]
12:24
25 Januari 2024

Shin Tae-yong Berharap Korea Selatan Balaskan Dendam Kekalahan atas Jepang

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berharap Korea Selatan bisa membalaskan dendam anak asuhnya dengan mengalahkan Jepang di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Timnas Indonesia menelan kekalahan 1-3 dari Jepang pada pertandingan terakhir Grup D Piala Asia 2023 di Stadion Al Thumama, Doha, Rabu (24/1/2024).

Usai pertandingan, Shin Tae-yong memberikan ucapan selamat kepada pelatih Jepang, Hajime Moriyasu. Nakhoda Samurai Biru itu pun turut memuji skuat Garuda.

Namun, Shin Tae-yong tampaknya memendam 'dendam' terhadap Jepang. Ia berharap Korea Selatan bisa mengalahkan Jepang di babak 16 besar Piala Asia 2023.

Sebagai informasi, Korea Selatan yang berstatus juara Grup E akan melawan runner-up Grup D, yakni Jepang pada 31 Januari 2023.

"Manajer Indonesia Shin Tae-yong setelah kalah dari Jepang: "Selamat kepada Moriyasu. Saya mengatakan kepadanya bahwa Jepang adalah tim yang bagus, dan dia mengatakan Indonesia bermain bagus untuk tim muda dan kami meningkat," tulis jurnalis Korea Selatan, Steve Han.

"Saya berterima kasih atas kinerjanya. Kata-kata yang baik, tapi saya berharap Korea mengalahkan mereka jika mereka bermain," imbuhnya.

Sementara Timnas Indonesia masih harus menunggu hasil antara pertandingan Oman vs Kirgistan dan Yordania vs Bahrain untuk menentukan nasib ke babak 16 besar Piala Asia 2023.

Editor: Irwan Febri

Tag:  #shin #yong #berharap #korea #selatan #balaskan #dendam #kekalahan #atas #jepang

KOMENTAR