Maarten Paes Cedera, Netizen Serukan Agar Pemain Idaman Shin Tae-yong Segera Dinaturalisasi
Emil Audero diserukan untuk naturalisasi usai Maarten Paes cedera. (Instagram/@emil_audero)
17:54
3 Oktober 2024

Maarten Paes Cedera, Netizen Serukan Agar Pemain Idaman Shin Tae-yong Segera Dinaturalisasi

Kabar buruk menghantam timnas Indonesia karena Maarten Paes dikabarkan mengalami cedera jelang putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Maarten Paes langsung menjadi andalan Shin Tae-yong di timnas Indonesia. Ia tampil apik dalam dua pertandingan terakhir melawan Arab Saudi dan Australia.

Akan tetapi, kini kiper FC Dallas tersebut terancam absen. Ia dilaporkan sedang mengalami cedera di pergelangan tangannya.

Nah, usai kabar cederanya Maarten Paes, banyak netizen yang menyerukan bahwa timnas Indonesia masih membutuhkan sosok Emil Audero Mulyadi.

Baca Juga: Menerka Taktik Baru Shin Tae-yong Bersama Mees Hilgers dan Eliano Reijnders

Pasalnya Emil Audero dianggap bisa menjadi pesaing Paes di sektor penjaga gawang skuad Garuda. Apalagi dengan pengalamannya di Eropa, ia bisa menjadi pilihan bagus.

Namun, banyak perdebatan yang terjadi karena Emil belum pernah menyatakan minat kepada timnas Indonesia. Apalagi sang ayah sempat mengeluarkan pernyataan yang bikin suporter sakit hati.

Ayah Emil sempat bilang 'ngimpi' ketika ditanya peluang kiper Como tersebut membela timnas Indonesia.

Walau begitu, kini beberapa netizen melunak bahwa penjaga gawang kelahiran Mataram ini tetap dibutuhkan andai mau membela tim Merah Putih.

Kiper keturunan Indonesia sekaligus kiper Como Emil Audero (IG Emil)Kiper keturunan Indonesia sekaligus kiper Como Emil Audero (IG Emil)

"Nah kan butuh Emil makanya," komentar iky***

Baca Juga: Sah! Lionel Messi Belanda-Maluku Bersedia Gabung Timnas Indonesia

"Dengan berat hati saya katakan kita butuh Emil," seru dudu***

"Harusnya kita naturalisasi Emil Audero untuk jaga-jaga," tulis apri***

Adapun Emil Audero adalah pemain yang sempat jadi idaman Shin Tae-yong. Hal itu diucapkan oleh mantan Exco PSSI, Hasani Abdulgani.

"Pak Hasani, jika Anda dapat mendaratkan Emil Audero ke Timnas Indonesia, itu akan menjadi pilihan utama saya," ucap Hasani Abdulgani menirukan perkataan Shin Tae-yong.

Editor: Arif Budi

Tag:  #maarten #paes #cedera #netizen #serukan #agar #pemain #idaman #shin #yong #segera #dinaturalisasi

KOMENTAR