Prabowo Kirim Anggrek untuk Megawati, PDI-P Tegaskan Tak Terkait Rencana Pertemuan
- PDI-P menampik anggapan bahwa kiriman bunga anggrek dari Presiden Prabowo Subianto kepada Megawati Soekarnoputri sebagai sinyal untuk segera menggelar pertemuan.
“Tidak ada hubungannya,” ujar Ketua DPP PDI-P Deddy Sitorus kepada wartawan di sela-sela acara Pembekalan dan Bimbingan Teknis Anggota DPRD Provinsi, Kabupaten, dan Kota Fraksi PDI-P di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Jumat (24/1/2025).
Deddy berpandangan, kiriman itu hanya bentuk ucapan selamat kepada Megawati ketika berulang tahun.
Apalagi keduanya memang telah lama menjalin hubungan baik.
“Ya saya kira itu wajar ya, karena ini kan mereka sudah berhubungan cukup lama,” kata Deddy.
Untuk diketahui, Presiden RI Prabowo Subianto mengirimkan karangan bunga ucapan selamat ulang tahun kepada Ketua Umum PDI-P sekaligus Presiden ke-5 RI, Megawati Soekarnoputri.
Tak hanya itu, Prabowo juga mengirimkan bunga anggrek berwarna putih dan ungu kepada Megawati pada hari ulang tahunnya pada Kamis (23/1/2025).
“Betul, bunga yang diberikan berupa papan bunga dan bunga anggrek. Kami mengucapkan terima kasih atas perhatian yang ditunjukkan oleh Presiden Prabowo kepada Ibu Megawati Soekarnoputri dalam momentum ulang tahun,” ujar Hasto melalui pesan singkat kepada Kompas.com, Jumat (24/1/2025).
Megawati pun menyampaikan terima kasih atas kiriman bunga anggrek dari Presiden Prabowo Subianto pada hari ulang tahunnya yang ke-78.
Melalui Juru Bicara PDI-P Guntur Romli, Megawati sangat menghargai kiriman bunga tersebut, di sela-sela kesibukan Prabowo untuk melaksanakan kunjungan ke luar negeri pada Kamis (23/1/2025).
“Tentu saja Ibu Megawati sangat menghargai dan berterima kasih atas kiriman Presiden Prabowo,” ungkap Guntur.
PDI-P berpandangan bahwa ucapan selamat ulang tahun dan hadiah bunga anggrek itu menunjukkan hubungan baik antara Megawati dan Prabowo, walaupun belum sempat bertemu secara langsung.
“Meskipun belum bertemu langsung, tapi ini jadi bukti bahwa ikatan silaturahmi antara keduanya masih terjalin sangat kuat,” kata Guntur.
“Apalagi sebelumnya Ibu Megawati mengirimkan lewat Pak Muzani minyak urut karena merasa seusia mereka akan cepat pegal dan capek,” pungkas dia.
Tag: #prabowo #kirim #anggrek #untuk #megawati #tegaskan #terkait #rencana #pertemuan