Gus Miftah Minta Maaf Setelah Dapat Teguran Seskab
Gus Miftah tertawa sampai terpingkal-pingkal. (TikTok: khoirunmuklis)
11:08
4 Desember 2024

Gus Miftah Minta Maaf Setelah Dapat Teguran Seskab

JawaPos.Com - Utusan Khusus Presiden Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan Miftah Maulana atau akrab disapa Gus Miftah kena tegur Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya. Ini lantaran ucapannya yang mengolok-olok pedagang es teh dalam ceramahnya.    "Saya juga sudah ditegur oleh Bapak Seskab yang hari ini berada di Kupang untuk lebih berhati-hati menyampaikan pendapat dan pidato di depan masyarakat umum," kata Gus Miftah.    Dia juga meminta maaf atas tindakannya tersebut. "Saya memang sering bercanda dengan siapapun maka untuk itu atas candaan kepada yang bersangkutan saya akan meminta maaf secara langsung dan mudah-mudahan dibukakan pintu maaf untuk saya," tutur Gus Miftah.    Setelah viralnya video ceramahnya yang mengolok-olok penjual es teh, Miftah akan menjadikan itu untuk intropeksi. Dia juga berjanji akan lebih hati-hati dalam berucap.   "Kemudian yang kedua, saya juga minta maaf atas kegaduhan ini yang merasa terganggu dengan candaan saya, yang dinilai oleh masyarakat mungkin berlebihan untuk itu saya minta maaf," katanya.   Gus Miftah ramai diperbincangkan setelah mengerjai penjual es teh. Penjual tersebut tengah memanggul nampan berisi gelas-gelas es teh dan air mineral. Dia menjajakan dagangannya untuk jamaah yang mendengarkan ceramah.    "Es tehmu ijek okeh ora? Masih? Yo kono didol, goblok. Dol en ndisik," kata Gus Miftah kepada pedagang es teh yang disambut gelak tawa orang sekitarnya.

Editor: Estu Suryowati

Tag:  #miftah #minta #maaf #setelah #dapat #teguran #seskab

KOMENTAR