Profil Widiyanti Putri, Pengusaha yang Dilantik Jadi Menteri Pariwisata Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran
Widiyanti Putri Wardhana ditunjuk sebagai Menteri Pariwisata di Kabinet Prabowo-Gibran, Senin (21/10). (ANTARA)
20:40
22 Oktober 2024

Profil Widiyanti Putri, Pengusaha yang Dilantik Jadi Menteri Pariwisata Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran

  - Widiyanti Putri Wardhana merupakan seorang pengusaha yang dipercaya untuk menduduki posisi sebagai Menteri Pariwisata di Kabinet Merah Putih Prabowo-Gibran.   Widiyanti Putri dan para menteri lainnya resmi dilantik pada Senin (21/10) kemarin di Istana Merdeka Jakarta. Selain para menteri, deretan wakil menteri juga dilantik pada hari yang sama oleh Prabowo Subianto.   Dilantiknya Widiyanti Putri menjadi  Menteri Pariwisata, menjadi harapan baru untuk kemajuan sektor pariwisata di Indonesia. Apalagi dia sudah resmi mengundurkan diri dari perseroan demi mengabdikan diri pada bangsa dan negara.  

  Widiyanti Putri kini resmi menggantikan Menteri Sadiana Uno sebagai Menteri Pariwisata yang sudah purna masa tugasnya selama 5 tahun terakhir. Prosesi serah terima jabatan pun antara Sandiaga Uno dan Widiyanti Putri sudah dilakukan, kemarin.   Profil Widiyanti Putri Wardhana   Widiyanti Putri Wardhana lahir 53 tahun silam dari keluarga konglomerat. Ia adalah putri dari Wiwoho Basuki Tjokronegoro, pendiri Teladan Group, salah satu perusahaan besar yang bergerak di berbagai sektor, termasuk di bidang agribisnis dan pertambangan.   Widiyanti Putri merupakan istri dari Wishnu Wardhana, mantan Direktur Utama di salah satu perusahaan ternama di sektor energi di Indonesia,  PT Indika Energy.   Dalam hal pendidikan, Widiyanti Putri merupakan lulusa Pepperdine University, Amerika Serikat, tahun 1993. Dia berhasil meraih gelar Bachelor of Science di bidang Administrasi Bisnis.  

  Setelah merasa cukup menimba ilmu di dunia pendidikan, Widiyanti Putri kemudian memulai kariernya di bidang perbankan. Setelah itu, dia memutuskan menjadi pengusaha dengan menggeluti bidang agribisnis melalui PT Teladan Prima Agro (TPA).   Pengalaman kuliah di luar negeri membuat Widiyanti Putri memiliki jaringan yang cukup luas dan ternyata bermanfaat untuk profesinya sebagai pengusaha.    Pada tahun 2012 hingga 2021, Widiyanti Putri menjabat sebagai Direktur PT Teladan Prima Agro. Terhitung sejak 2021, dia menjadi  Komisaris di PT Teladan Prima Agro. Dia sebelumnya juga pernah sejabat sebagai Komisaris di beberapa anak usaha TPA.   Selain menjadi pengusaha, Widiyanti Putri juga pernah menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Yayasan Jantung Indonesia periode 2018-2024. Selain itu, dia juga jadi Ketua Yayasan Teladan Utama dan Dewan Pengawas Yayasan Kawula Madani yang berfokus pada kesejahteraan masyarakat.    

Editor: Bintang Pradewo

Tag:  #profil #widiyanti #putri #pengusaha #yang #dilantik #jadi #menteri #pariwisata #kabinet #merah #putih #prabowo #gibran

KOMENTAR