Menteri PU: Jalan dan Jembatan Nasional di Sumatera Sudah Berfungsi Penuh
- Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menyampaikan, jalan dan nasional yang terdampak bencana di Sumatera telah berfungsi secara penuh.
Hal tersebut disampaikannya dalam rapat kerja dengan Komisi V DPR, di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (27/1/2026).
"Alhamdulillah per 30 Desember 2025 jalan dan jembatan nasional secara fungsional sudah berfungsi penuh," ujar Dody dalam rapat kerja, Selasa.
Baca juga: Pemerintah Siap Digugat ke PTUN Usai Cabut Izin 28 Perusahaan di Sumatera
Sebelum berfungsi penuh, ia menjelaskan bahwa 99 ruas jalan nasional di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat terdampak bencana.
Lalu, sebanyak 33 jembatan nasional juga terdampak banjir dan tanah longsor di tiga provinsi tersebut.
Namun, Presiden Prabowo Subianto sejak awal menginstruksikan agar perbaikan jalan dan jembatan dipercepat untuk memudahkan penanganan serta distribusi bantuan.
"Memang waktu itu kita kejar penuh, kita kejar dengan cepat dibantu dengan TNI, Polri, dan masyarakat setempat agar fungsional dari jalan dan jembatan nasional ini bisa segera kita lakukan," ujar Dody.
Baca juga: Dua Bulan Pascabencana Sumatera, Bagaimana Progres Penanganannya?
"Karena kami juga diwanti-wanti Pak Presiden agar jangan sampai logistik dan bahan bakar itu suplainya terganggu ke daerah-daerah terdampak," sambungnya.
Targetnya, pemerintah menyelesaikan seluruh pemulihan jalan di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat pada Agustus 2027.
"Kami saat ini sudah menyelesaikan kurang lebih 91 persen, dan target besarnya adalah kita selesai semua untuk jalan itu di Agustus 2027," ujar Dody.
Baca juga: Mendagri Persilakan Warga Manfaatkan Gelondongan Kayu Sisa Banjir Sumatera
Sedangkan untuk jembatan, ia mengakui ada kendala dalam pemulihannya di ketiga provinsi tersebut.
"Progres kami baru 43 persen Bapak-Ibu sekalian. Target besarnya adalah kita bisa menyelesaikan itu semua di Oktober 2028," ujar Dody.
Tag: #menteri #jalan #jembatan #nasional #sumatera #sudah #berfungsi #penuh