Pimpinan Komisi VIII DPR Sebut Pelunasan Ongkos Haji 2026 Hampir 100 Persen
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI, Abdul Wachid saat ditemui awak media di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta Pusat, Jumat (22/8/2025).(KOMPAS.com/Syakirun Ni'am)
14:10
9 Januari 2026

Pimpinan Komisi VIII DPR Sebut Pelunasan Ongkos Haji 2026 Hampir 100 Persen

Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Abdul Wachid mengungkapkan, angka pelunasan ongkos haji 2026 secara nasional oleh para calon jemaah sudah hampir 100 persen.

Hal itu disampaikan Wachid saat menjelaskan progres pelunasan ongkos haji 2026 dan munculnya usulan memperpanjang tenggat waktu untuk wilayah-wilayah terdampak bencana.

“Jadi ini angkanya hari ini sudah mencapai 100 persen. Kemarin angka-angka yang ini masih 95 persen nasional. Kalau hari ini sudah 100 persen,” ujar Wachid di Gedung DPR RI, Jumat (9/1/2026).

Oleh karena itu, Wachid mengingatkan Kementerian Haji dan Umrah untuk segera menyelesaikan tahapan penentuan pemondokan bagi jemaah.

Berdasarkan informasi yang didapatkan Wachid, persiapan pemondokan bagi jemaah haji 2026 ditargetkan rampung sepenuhnya pada 20 Januari 2026.

“Yang sekarang ini laporan kepada saya kemarin itu baru 20 persen, yang Madinah sudah di angka 90 persen. Jadi ini saya juga menunggu pergerakan ini, yang perlu disiapkan itu pemondokan,” kata Wachid.

“Terus katering. Penentuan kateringnya itu jelas. Nah, itu yang perlu dipersiapkan sekarang,” imbuh dia.

Politikus Gerindra itu menambahkan bahwa Kementerian Haji dan Umrah RI juga harus meningkatkan intensitas komunikasi dengan pemerintah Arab Saudi.

“Kaitannya dengan ke depan ini nanti haji itu untuk mengantisipasi keruwetan yang ada di Mina. Saya minta untuk tanazul tetap dilakukan. Tanazul itu kalau bisa di atas 20.000. Jadi untuk mengurangi kepadatan yang ada di Mina, bagi orang itu di Mina di tenda itu bisa selonjor,” kata Wachid.

Tag:  #pimpinan #komisi #viii #sebut #pelunasan #ongkos #haji #2026 #hampir #persen

KOMENTAR