Bawa Semangat Kartini, Puan Ajak Perempuan Indonesia Berani Bersuara
Ketua DPR RI Puan Maharani(Dok/Andri)
18:42
22 April 2025

Bawa Semangat Kartini, Puan Ajak Perempuan Indonesia Berani Bersuara

– Ketua DPR RI Puan Maharani menyerukan agar semangat perjuangan RA Kartini terus dikobarkan oleh perempuan Indonesia di masa kini. 

Ia menegaskan bahwa emansipasi perempuan tidak cukup hanya menjadi wacana, tetapi harus diwujudkan dalam tindakan nyata yang berdampak langsung terhadap kehidupan kaum perempuan.

"Perempuan harus berani berbicara dan menolak jika ada yang mencoba merugikan atau mengancam keselamatannya. Jangan pernah merasa takut atau malu untuk melaporkan tindakan pelecehan seksual,” ujar Puan seperti yang dikutip dari laman dpr.go.id, Selasa (22/4/2025).

Ia mengungkapkan bahwa negara harus hadir memberikan perlindungan kepada perempuan.

Menurut politisi fraksi PDI-Perjuangan itu, perempuan masa kini menghadapi tantangan yang semakin kompleks. 

Mulai dari pelecehan seksual, kekerasan dalam rumah tangga, diskriminasi di dunia kerja, hingga tekanan sosial yang menghambat kebebasan dan potensi perempuan.

"Ruang aman bagi perempuan bukan hanya soal fisik, tetapi juga psikis dan sosial. Sering kali justru orang terdekat yang menyalahgunakan kepercayaan dan menciptakan situasi yang membahayakan perempuan," ucap Puan.

Oleh karenanya, ia mengajak perempuan untuk saling menjaga, menguatkan, dan berani bersuara.

Puan menyebut, data Komnas Perempuan yang mencatat lebih dari 459.000 kasus kekerasan terhadap perempuan dalam setahun terakhir menjadi alarm serius. 

"Ini bukan sekadar angka. Ini adalah jeritan yang menunjukkan bahwa sistem perlindungan kita masih lemah. Budaya patriarki masih terlalu mencengkeram dalam kehidupan perempuan, baik di rumah, tempat kerja, maupun ruang digital,” tegasnya.

Ia menekankan bahwa keadilan bagi perempuan bukanlah hadiah yang diberikan, melainkan hak konstitusional yang wajib dijamin oleh negara. 

"Kesejahteraan perempuan adalah indikator utama kemajuan sebuah bangsa. Maka perjuangan perempuan harus menjadi perjuangan bersama," katanya.

Dalam rangka peringatan Hari Kartini 2025, Puan mengajak seluruh perempuan Indonesia untuk bangkit dan bersatu dalam memperjuangkan hak-haknya. 

Ia juga menegaskan komitmen DPR RI untuk terus menjadi mitra strategis dalam mendorong kebijakan yang berpihak pada perempuan.

"Hari Kartini harus menjadi momentum konsolidasi nasional. DPR RI akan terus mendukung setiap langkah perempuan Indonesia untuk hidup setara, aman, dan sejahtera dalam setiap peran dan pilihannya," pungkas Puan.

Tag:  #bawa #semangat #kartini #puan #ajak #perempuan #indonesia #berani #bersuara

KOMENTAR