29
Pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno (Bang Doel) saat dijumpai di Jakarta Pusat, Minggu (8/9/2024). (ANTARA/Lifia Mawaddah Putri)
12:08
23 September 2024
Genjot Dukungan, Pramono-Rano Karno Segera Masuki Basis Pendukung RK
- Calon Gubernur Jakarta, Pramono Anung, menyatakan aka melakukan penetrasi ke wilayah yang menjadi basis kekuatan kandidat lain. Langkah ini sebagai upaya menggalang dukungan. Pramono mengungkapkan, dalam rapat bersama tim pemenangan, salah satunya membahas elektabilitas kontestan Pilkada Jakarta 2024 yang baru dirilis Lembaga Survei Indonesia (LSI). Elektabilitas sebesar 28,4 persen dari hasil survei LSI dianggap jadi modal awal yang baik bagi Pramono. “Angka (elektabilitas) ini masih bisa lebih karena kami tahu basis-basis yang bukan basisnya saya dengan Bang Doel, kita harus segera masuk,” ucap Pramono, Senin (23/9). Mantan Sekretaris Kabinet itu menegaskan, tidak akan cepat berpuas diri dengan raihan elektabilitas yang justru lebih besar dari persentase awal yang dibayangkan. Karena angka 28,4 persen diraih hanya sekitar dua pekan sejak Pramono-Rano diumumkan dan mendaftar sebagai pasangan cagub-cawagub Jakarta. “Kami akan berkonsentrasi di tempat yang memang dukungannya masih belum memuaskan,” pungkas Pramono.
Editor: Kuswandi
Tag: #genjot #dukungan #pramono #rano #karno #segera #masuki #basis #pendukung