Srikaya, Buah Ajaib dengan 7 Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa, Apa Saja?
Buah Srikaya. (freepik/romiximage)
18:00
13 Mei 2024

Srikaya, Buah Ajaib dengan 7 Manfaat Kesehatan yang Luar Biasa, Apa Saja?

 - Srikaya merupakan salah satu buah tropis yang terkenal dengan rasa manis dan aroma yang lezat. Disamping itu, buah srikaya ternyata juga memiliki manfaat kesehatan yang menakjubkan.

Srikaya mengandung banyak vitamin dan mineral, sehingga buah ini sering dianggap sebagai camilan lezat yang dapat menjadi pendorong kesehatan secara keseluruhan. Dilansir dari Dr Axe pada Senin (13/5), terdapat 7 manfaat luar biasa buah srikaya bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan.

1. Antioksidan yang mampu mencegah penyakit kronis

Buah srikaya mengandung senyawa antioksidan seperti flavonoid, karotenoid, vitamin C, dan asam kaurenoat. Antioksidan adalah zat yang membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas.



Nutrisi yang terkandung di dalam daging buah srikaya ini dapat membantu melawan stres oksidatif, dimana ini dapat melawan berbagai masalah kesehatan seperti penuaan dini, penyakit jantung, dan kanker.

Penelitian menunjukkan bahwa flavonoid yang merupakan salah satu jenis antioksidan yang terdapat dalam buah srikaya, dapat menurunkan tingkat kematian akibat penyakit kardiovaskular dan membantu mencegah penyakit jantung.

Flavonoid juga memiliki efek anti-inflamasi (mengurangi peradangan) dan anti-karsinogenik (mencegah pertumbuhan sel kanker).

2. Kaya serat yang mampu meningkatkan kesehatan pencernaan

Buah srikaya memiliki kandungan serat larut yang tinggi, dimana ini berguna untuk pencernaan dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama setelah makan. Serat larut menambah volume tinja, sehingga membantu proses pencernaan menjadi lancar.

Penelitian menunjukkan bahwa serat makanan merupakan bagian penting dari pola makan sehat. Serat yang ada di dalam buah srikaya ini dapat difermentasi di dalam tubuh dan membantu mengubah flora usus menjadi lebih sehat.

Makanan yang kaya serat juga dapat mengurangi risiko terkena diabetes tipe 2, penyakit jantung, kanker usus, dan penyakit lainnya. Dengan begitu, makanan yang kaya serat seperti srikaya dapat memberikan manfaat besar bagi kesehatan tubuh secara keseluruhan.

3. Mendukung kesehatan mata

Buah srikaya mengandung zat bernama lutein, yang dapat membantu menjaga kesehatan mata. Lutein memiliki sifat anti-peradangan dan dikenal dapat memperbaiki atau bahkan mencegah penyakit mata terkait usia. Jika ini tidak dicegah, dapat menjadi penyebab utama kebutaan dan masalah penglihatan.

Lutein juga dapat membantu mengurangi kelelahan mata, silau, dan sensitivitas terhadap cahaya. Zat ini membantu memperkuat jaringan mata dan meningkatkan ketajaman penglihatan.

4. Kaya akan vitamin B6 untuk kesehatan otak

Buah srikaya merupakan sumber yang baik dari vitamin B6. Vitamin B6 memiliki beberapa manfaat bagi tubuh, seperti menjaga kesehatan pembuluh darah, mendukung fungsi otak, mengatur pola tidur, dan menurunkan tekanan darah.

Penelitian menunjukkan bahwa kekurangan vitamin B6 dapat menyebabkan masalah dengan fungsi ingatan dan kesehatan kognitif. Kadar vitamin B6 yang normal juga penting untuk menjaga suasana hati Anda dan kemampuan untuk tetap fokus.

5. Meningkatkan kesehatan jantung

Buah srikaya mengandung berbagai senyawa yang membantu mempromosikan kesehatan jantung. Senyawa ini meliputi antioksidan seperti karotenoid, mikronutrien seperti kalium dan magnesium, serta serat makanan.

Penelitian menunjukkan bahwa asupan kalium dapat mengurangi tekanan darah tinggi senanyak 24 peresen lebih rendah pada orang dengan penyakit hipertensi, dan terkait dengan risiko stroke.

Artinya, mengonsumsi buah srikaya dan nutrisi yang terkandung di dalamnya dapat membantu mendukung kesehatan jantung Anda dengan cara mengurangi tekanan darah dan risiko stroke.

6. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Buah srikaya mengandung vitamin C, dimana ini nutrisi yang penting untuk fungsi sistem kekebalan tubuh. Satu buah srikaya mengandung sekitar 60% dari kebutuhan harian Anda terhadap vitamin C, sehingga menjadi cara yang baik untuk mendapatkan antioksidan dan senyawa anti-peradangan.

Mengonsumsi cukup vitamin C membantu tubuh melawan infeksi dan berbagai penyakit. Ketika tubuh kekurangan vitamin C, kekebalan tubuh dapat terganggu dan membuat seseorang lebih rentan terhadap infeksi.

Oleh karena itu, memastikan asupan vitamin C yang cukup melalui makanan seperti buah srikaya dapat membantu menjaga kesehatan sistem kekebalan tubuh.

7. Melawan peradangan

Buah srikaya mengandung berbagai senyawa yang dapat mengurangi peradangan dalam tubuh, seperti asam kaurenoat. Selain itu, srikaya juga mengandung karotenoid dan flavonoid yang memiliki sifat anti-peradangan.

Senyawa-senyawa ini membantu meningkatkan kesehatan secara keseluruhan dan mengurangi risiko terkena penyakit kronis yang disebabkan oleh peradangan dalam tubuh. Dengan begitu, mengonsumsi buah srikaya dapat membantu melawan peradangan dan menjaga tubuh tetap sehat.

Editor: Nurul Adriyana Salbiah

Tag:  #srikaya #buah #ajaib #dengan #manfaat #kesehatan #yang #luar #biasa #saja

KOMENTAR