Dulu Manusia Silver Kini Jadi Model hingga Dilirik Agensi Korea, Ini Kisah Mike Octavian
Dulu manusia silver dengan penghasilan di bawah Rp100 ribu, Michael Octavian kini melangkah di dunia modeling hingga dilirik agensi Korea.(Instagram @mike.octavian31)
20:35
30 Januari 2026

Dulu Manusia Silver Kini Jadi Model hingga Dilirik Agensi Korea, Ini Kisah Mike Octavian

Michael Octavian atau yang akrab disapa Mike Octavian kini dikenal sebagai model dari brand-brand ternama.

Namun, siapa sangka bahwa ia dulunya adalah seorang manusia silver yang tidak asing dengan kerasnya aspal jalanan Jakarta.

Putus sekolah usai tamat SD

Mike mengaku dulu sempat putus sekolah karena didasari oleh impituan ekonomi.

"Karena waktu covid kan memang ekonomi lagi turun banget di situ keluarga ada masalah keuangan, disitu jadi Mike mutuskan berhenti di situ karena memang swasta," ujar Mike dikutip dari YouTube, Melaney Ricardo, Jumat (30/1/2026).

Saat pandemi COVID-19 menghantam, keluarga Mike berada di titik sulit yang membuatnya terpaksa putus sekolah di bangku kelas 6 SD.

"Mike SD doang. SD doang tuh. kelas 6 udah," lanjutnya.

Baca juga: Kisah Irfan Prasatya Aktif Lari Maraton di Usia 60, Saraf Kejepit Jadi Titik Balik

Pendapatan di bawah Rp100 ribu per hari

Tak ingin menjadi beban bagi ayahnya yang bekerja sebagai pengemudi ojek daring, Mike turun ke jalan.

Dari jam 12 siang hingga 10 malam, ia berdiri di bawah terik matahari kawasan Pasar Baru.

"Kulit itu rasanya gatal dan panas. Karena racikannya pakai minyak goreng, kalau keseringan bisa merusak kulit," kenang Mike dalam sebuah perbincangan di kanal YouTube Melaney Ricardo.

Dengan pendapatan Rp 50 ribu hingga Rp100 ribu per hari, Mike berjuang demi membantu asap dapur tetap mengepul di rumah kontrakan sempitnya.

Baca juga: Kisah Dyah Erafatih, Lansia di Panti Werdha Mantan Guru Bahasa Jepang

Dulu manusia silver dengan penghasilan di bawah Rp100 ribu, Michael Octavian kini melangkah di dunia modeling hingga dilirik agensi Korea.Instagram @mike.octavian31 Dulu manusia silver dengan penghasilan di bawah Rp100 ribu, Michael Octavian kini melangkah di dunia modeling hingga dilirik agensi Korea.

Pertemuan tak terduga yang mengubah nasib

Garis hidup Mike berubah drastis berkat satu konten makeover di sebuah barbershop.

Video yang memperlihatkan transformasi wajah Mike dari penuh cat perak menjadi sosok remaja yang bersih dan bergaya langsung viral, ditonton lebih dari 5 juta kali.

"Waktu itu Mike lagi cari uang di dekat-dekat Pasar Baru, tiba-tiba ada pihak Captain Barbershop, izin buat konten makeover," kata Mike.

"Mike lagi enggak ada kegiatan, jadi Mike mau aja. Dan video itu viral, jadi ada agensi-agensi yang nanya-nanya untuk minta kontak Mike," tambahnya.

Visual Mike yang unik ternyata tertangkap radar Hans, dari agensi model Humans.

Hans melihat sesuatu yang tidak biasa pada diri Mike, sebuah "fitur wajah mahal" yang dicari oleh industri high fashion.

"Muka dia kecil, rahangnya tajam, dan punya tulang pipi (cheekbones) yang tinggi. Karakter wajah seperti ini sangat kuat untuk kebutuhan editorial maupun runway," ungkap Hans.

Baca juga: Kisah Diet Insinyur Zoom, Berhasil Menurunkan Berat Badan 54 Kg demi Mengalahkan Asma

Melenggang di panggung desainer ternama

Masuk ke dunia modeling profesional bukan perkara mudah bagi remaja yang terbiasa hidup di jalanan.

Mike harus belajar attitude, cara berjalan di catwalk, hingga membangun kepercayaan diri di depan ratusan mata.

Namun, kerja keras itu terbayar. Meski masih sangat muda, Mike sudah dipercaya membawakan koleksi desainer papan atas Indonesia, seperti Sapto Djojokartiko.

Ia juga sempat mengikuti casting untuk jenama internasional ternama.

Kini, impian Mike melompat lebih jauh. Kabar terbaru menyebutkan bahwa Mike telah melakukan pertemuan dengan sebuah agensi di Korea Selatan dan dijadwalkan akan dikontrak.

"Akhir 2025 itu ada sempat meeting sama agency Korea. Mungkin nanti dikontrak di sana. Alhamdulillah," katanya.

Tag:  #dulu #manusia #silver #kini #jadi #model #hingga #dilirik #agensi #korea #kisah #mike #octavian

KOMENTAR