7 Weton ini Diyakini Memiliki Energi Pengasihan Tingkat Tinggi, Sangat Mudah Menarik Hati Lawan Jenis Menurut Primbon Jawa
Ilustrasi: inilah weton-weton yang dianggap memiliki daya pikat paling tinggi. (pexels)
19:14
23 September 2024

7 Weton ini Diyakini Memiliki Energi Pengasihan Tingkat Tinggi, Sangat Mudah Menarik Hati Lawan Jenis Menurut Primbon Jawa

 

JawaPos.Com- Dalam tradisi Jawa, ilmu Pawetonan memiliki dampak signifikan terhadap berbagai aspek kehidupan, termasuk karir, jodoh, dan karakter seseorang.   Beberapa weton tertentu dalam catatan Primbon diyakini memiliki energi pengasihan yang tinggi, memudahkan pemiliknya untuk menarik perhatian dan cinta dari orang-orang di sekitar mereka.   Selain itu, pemilik weton ini juga dikaruniai kharisma yang kuat, sehingga mereka dapat memancarkan aura kewibawaan dan daya pikat secara alami, tanpa perlu melakukan ritual atau penggunaan susuk.   Artikel ini akan membahas weton-weton yang dianggap memiliki daya pikat paling tinggi menurut Primbon Jawa, seperti yang dikutip dari kanal YouTube BANYU WiGUNA Channel pada Senin (23/9).  

  1. Minggu Wage   Weton Minggu Wage memiliki bobot neptu 9, dinaungi oleh bintang Kus. Kombinasi hari Minggu yang memiliki bobot 5 dan pasaran Wage dengan bobot 4 menghasilkan energi kewibawaan yang tinggi.    Tanpa perlu memasang susuk, weton ini mampu memancarkan cahaya dan aura yang menarik perhatian serta menimbulkan rasa kasih sayang dari orang-orang di sekitarnya.    Bagi pemilik weton Minggu Wage, Anda tidak perlu khawatir akan kekurangan kasih sayang, karena energi alami yang Anda miliki akan menarik banyak orang untuk mencintai dan menghormati Anda.   2. Sabtu Kliwon   Sabtu dengan bobot 9 dan Kliwon dengan bobot 8 menghasilkan jumlah neptu 17. Weton ini dinaungi oleh bintang Adas, sehingga memiliki aura kewibawaan dan daya tarik yang besar.   Bagi pemilik weton Sabtu Kliwon, Anda harus berhati-hati karena energi pengasihan yang Anda miliki dapat menarik banyak perhatian.   Jika Anda sudah memiliki pasangan, Anda harus waspada karena banyak orang yang mungkin akan berusaha merebut Anda. Oleh karena itu, komunikasi yang terbuka dan kepercayaan dalam hubungan menjadi sangat penting.  

  3. Sabtu Legi   Weton Sabtu Legi dengan neptu 14 dari bobot Sabtu bernilai 9 dan legi 5 mereka memiliki pengaruh bintang Sur yang memberikan energi pengasihan besar.   Individu yang lahir pada weton ini biasanya memiliki banyak penggemar dan disukai oleh banyak orang. Namun, perlu diingat bahwa energi pemilik weton ini dapat menarik perhatian berlebihan dan memicu konflik dalam hubungan. Oleh karena itu, perlu berhati-hati dalam mengelola hubungan sosial.   4. Jumat Kliwon   Weton Jumat dengan neptu 6 dan Kliwon dengan neptu 8 memiliki total neptu 14, sebagaimana weton Sabtu Legi. Weton ini juga dipengaruhi oleh bintang Sur, yang memberikan daya tarik dan energi pengasihan tinggi.   Orang yang lahir dengan weton Jumat Kliwon cenderung mudah memperoleh perhatian dan kasih sayang dari orang-orang di sekitar mereka. Meskipun demikian, perlu berhati-hati dalam menjalin hubungan karena energi dari Jumat Kliwon dapat menyebabkan masalah jika terlalu dekat dengan seseorang.  

  5. Rabu Pon   Rabu dengan bobot 7 dan Pon dengan bobot 7 menghasilkan jumlah neptu 14, sama dengan weton Jumat Kliwon dan Sabtu Legi.    Weton ini juga dinaungi oleh bintang Sur, sehingga memiliki daya tarik dan energi pengasihan yang tinggi. Pemilik weton Rabu Pon cenderung mudah mendapatkan perhatian dan kasih sayang dari orang-orang di sekitarnya.    Seperti weton-weton sebelumnya, Anda harus berhati-hati dalam menjalin hubungan karena energi Anda yang Anda miliki dapat menyebabkan permasalahan jika Anda terlalu dekat dengan seseorang.   6. Rabu Legi   Weton Rabu Legi memiliki neptu 12 dari hari rabu dengan bobot 7 dan pasaran legi dengan bobot 5 dipengaruhi oleh bintang Kot. Kombinasi antara hari Rabu yang kuat dan pasaran Legi yang menarik, menghasilkan energi yang penuh kewibawaan dan pengasihan.   Individu yang lahir pada weton Rabu Legi seringkali mendapat dukungan dan keuntungan dari atasan, teman, dan masyarakat sekitar. Namun, disarankan agar tetap berhati-hati dalam menjalin hubungan yang terlalu dekat, karena energi yang dimiliki dapat menyebabkan konflik jika terlalu mempercayai seseorang sepenuhnya.   7. Selasa Wage   Weton Selasa Wage memiliki bobot neptu 7, dinaungi oleh bintang Mijran. Kombinasi hari Selasa yang memiliki bobot 3 dan pasaran Wage dengan bobot 4.   Orang yang memiliki weton Selasa Wage sering dipandang memiliki daya tarik yang besar dan mampu memikat perhatian serta kasih sayang orang lain di sekitarnya. Meskipun demikian, disarankan untuk berhati-hati dalam membangun hubungan yang terlalu intens, karena energi yang dimiliki dapat menyebabkan konflik jika terlalu dekat dengan seseorang.   ***

 

Editor: Novia Tri Astuti

Tag:  #weton #diyakini #memiliki #energi #pengasihan #tingkat #tinggi #sangat #mudah #menarik #hati #lawan #jenis #menurut #primbon #jawa

KOMENTAR