Suriah Memanas, Pertamina Jamin Operasional Tanker Minyak Masih Aman dan Siapkan Rute Alternatif
Ilustrasi kapal tanker Pertamina. (Dok/Pertamina)
19:00
9 Desember 2024

Suriah Memanas, Pertamina Jamin Operasional Tanker Minyak Masih Aman dan Siapkan Rute Alternatif

      - Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Simon Aloysius Mantiri memastikan seluruh operasional tanker minyak yang melintas di timur tengah masih dalam kondisi aman. Hal ini disampaikan seiring dengan kondisi di Suriah yang kembali memanas.  

  Simon memastikan bahwa Pertamina juga telah mempersiapkan berbagai langkah antisipasi untuk menjaga kelancaran operasional mereka di timur tengah.   "Untuk operasional Pertamina, kita sudah siapkan antisipasi sejauh ini dengan Suriah kita masih aman," kata Simon dalam konferensi pers di Kantor Kementerian BUMN, Jakarta, Senin (9/12).   Salah satu yang dilakukan Pertamina adalah dengan menerapkan perubahan rute-rute kapal tanker minyak agar tidak melintas di daerah yang terdampak konflik. Melalui perubahan rute itu, Simon memastikan bahwa kapal tanker milik Pertamina akan melewati jalur yang lebih aman.   "Untuk rute dari kapal-kapal kita, tanker kita yang melewati wilayah yang konflik, tentunya kita antisipasi dengan mencari jalur lain yang lebih aman," jelas Simon.   Meski begitu, ia menyampaikan bahwa dalam perubahan jalur itu ada tantangan sendiri yang dihadapi Pertamina. Utamanya perihal biaya logistik yang membengkak, terlebih jika jalur alternatif yang dipilih menjadi lebih panjang sehingga menambah biaya operasional.   Kendati begitu, pihaknya memastikan akan melakukan perhitungan dengan cermat agar tidak berdampak pada kestabilan harga dan pasokan bahan bakar di dalam negeri.   "Dan tentunya harus kita perhatikan juga ongkos logistiknya. Misalnya apabila jalur seandainya melewati daerah konflik (Suriah) terlalu berisiko, dan kita melewati jalur lainnya yang tentunya lebih jauh dan biaya cost-nya lebih tinggi, tentunya harus ada alternatif lain yang kami ambil. Tapi untuk posisi saat ini kami masih aman dan bisa terkendali," pungkasnya.   Sebelumnya, kelompok oposisi di Suriah berhasil merebut kekuasaan Bashar al-Assad yang selama ini memimpin Suriah. Kepala kelompok oposisi utama Suriah di luar negeri mengatakan bahwa kelompoknya mengambil alih Aleppo dan wilayah-wilayah lain di Suriah untuk menghentikan serangan rezim Bashar al-Assad terhadap warga sipil.   Kepada pers di Istanbul, Turki, Senin (2/11) yang lalu, Ketua Koalisi Nasional Revolusi Suriah dan Pasukan Oposisi Suriah (SMDK), Hadi Al-Bahra sempat membicarakan kendali yang dipegang kelompok oposisi di Aleppo serta wilayah lain di Suriah utara.   Operasi pasukan oposisi di Suriah menjadi tak terhindarkan setelah bertahun-tahun serangan dan penindasan oleh pasukan rezim dan milisi-milisi Iran berlangsung, katanya. Al-Bahra mencatat serangan udara rezim terhadap warga sipil mencapai 52 kali dalam satu hari pada November. (*)

Editor: Dinarsa Kurniawan

Tag:  #suriah #memanas #pertamina #jamin #operasional #tanker #minyak #masih #aman #siapkan #rute #alternatif

KOMENTAR