Randy Martin Pitono
Ia lahir di Surabaya 18 November 1998.
Pria yang akrab disapa Randy Martin itu merupakan anak pertama dari pasangan Stepanus Pitono dan Ike Setiawan.
Ia juga memiliki saudara yang bernama Vanessa Audy Pitono dan Cliff Reagan Pitono.
Mantan kekasih Cassandra Lee itu diketahui mahir dalam ilmu bela diri Wushu.
Karier
Randy Martin mengawali kariernya sebagai aktor.
Pada 2007, ia memainkan karakter Anek dalam sinetron Kecil-Kecil Ngobyek.
Dari situlah Randy Martin mulai membintangi sejumlah sinetron seperti Ronaldowati (2008), Cinta Fitri Season Ramadhan (2009), Seruni (2010), Get Married the Series (2010), Biru (2013), Ayah Mengapa Aku Berbeda (2014), Ganteng-Ganteng Serigala (2015), Best Friends Forever (2017), Nathan & Nadia (2017), Bumi Langit (2020), Sayap Cinta Terindah (2023), Seindah Cinta Mutiara (2024), dan lain-lain.
Tidak hanya sinetron, ia juga beradu akting di layar lebar.
Film yang telah Randy Martin bintangi di antaranya Hantu Nancy (2015), After School Horror 2 (2017), Kasinem is Coming (2018), Sebelum Dunia Terbalik: Tragedi Cinta Kemed dan Eros the Movie (2020), Ada Dewa di Sisiku the Movie (2021), Anak Basket (2021), Pesugihan: Bersekutu dengan Iblis (2023), dan Petak Umpet (2024).
Pria berusia 26 tahun itu juga bermain di film televisi dan mengisi sejumlah acara di beberapa stasiun televisi.
Film Televisi
- Jangan Menangis Kakak Ku (2008) sebagai Ardi
- O Lala Mbok Idur (2008) sebagai Ibra
- Anak Durhaka (2013)
- Berburu Cinta Anak Jendral (2015) sebagai Hardi
- Kambing Cantik Jatuh Cinta (2016) sebagai Dimas
- Panen Cinta di Tambak Gurame (2016) sebagai Dimas
- Kukejar Cintamu Sampai Ke Penghulu (2016) sebagai Rasya
- Kejebak Cinta Tahu Bulat (2017) sebagai Joy
- Abang Sate Pengkolan Mesjid (2018) sebagai Verel
- Alergi Jodoh (2022) sebagai Kevin
- Guci Pembawa Hoax (2023) sebagai Randy
- Untuk Clara (2023) sebagai Rayn
- Harta tak Ternilai (2023) sebagai Odi
Acara Televisi
- Idola Cilik Seleb (2008)
- Koki Cilik (2009)
- Celebrity Lipsync Combat (2015)
- Everybody Superstar (2015)
- SCTV Christmas Concert (2015)
- Celebrity on Vacation (2016)
- Celebrity Lipsync Battle Indonesia (2016)
- Inbox (2016)
- Dahsyat (2017)
- Zaman Now (2018-2019)
- Travel Secrets (2022)
- Surprise (2023)
- Pesbukers Ramadan (2024)
Tak hanya di dunia akting, Randy Martin juga melebarkan sayapnya di dunia tarik suara.
Hingga saat ini, terhitung ada 7 singel yang ia keluarkan, di antaranya adalah:
- "I Love You More" (2011)
- "Magic" (2012)
- "Bagai Pelangi di Langit Biru" OST Sinetron Biru (2013)
- "Pacar Istimewa" (2015)
- "Kembali di Pelukku" (2016)
- "Meninggalkanmu" (2017)
- "Di Hatimu, Ku Ini Siapa" (2018)
Berkat kerja kerasnya di dunia hiburan, Randy Martin meraih sejumlah penghargaan, seperti Insert Fashion Awards 2017 dalam kategori The Most Fashionable Couple 2017 bersama Cassandra Lee.
Kemudian, nama Randy Martin masuk nominasi Festival Film Bandung 2018 dalam kategori Pemeran Pria Terpuji Serial Televisi (untuk karya Best Friend Forever) sekaligus Silet Awards 2020 dalam kategori Aktor Tersilet dan Pasangan Sinetron Tersilet (bersama Lania Fira, untuk karya Sebelum Dunia Terbalik).
Dikabarkan berpacaran dengan Lyodra
Melalui postingan di media sosialnya, Lyodra ini tampak memberikan emoji hati merah untuk Randy Martin.Randy Martin dikabarkan berpacaran dengan penyanyi Lyodra Ginting.
Kedekatan keduanya terlihat saat jebolan Indonesia Idol itu menghadiri momen perayaan ulang tahun Randy Martin yang ke-26 tahun.
Melalui postingan di media sosialnya, Lyodra ini tampak memberikan emoji hati merah untuk Randy Martin.
"Happy birthday (emoji hati merah) @randymartinnn," tulis Lyodra dalam video yang diposting di Instagram Story, Selasa (19/11/2024).
Postingan-nya tersebut kemudian di-repost Randy Martin. Sama seperti Lyodra, Randy Martin juga memberikan emoji hati merah untuk membalas Instagram Story Lyodra.
Momen tersebut menuai sorotan warganet. Mereka menduga keduanya tengah menjalin hubungan.
Tak sedikit yang memberikan respons positif dan mendukung hubungan mereka jika memang itu terjadi.
Selain itu, Lyodra juga tampak menyanyikan lagu "Happy Birthday" khusus untuk Randy Martin.
Yang tak kalah mencuri perhatian adalah Randy Martin memberikan suapan kue untuk penyanyi tersebut.
Tamu-tamu yang hadir pun ikut tersenyum melihat momen tersebut.
Sebelumnya, Lyodra pernah berpacaran dengan pesinetron Riza Syah pada akhir 2021.
Namun, pada Oktober 2022 mereka diterpa isu putus karena sama-sama menghapus foto kebersamaan di Instagram.
(Tribunnews.com/Flz) (TribunStyle.com/Putri Asti)