Jaga File Pribadi Anda, Simak Tips Maksimalkan Fitur Secure Folder di Samsung Galaxy A55 5G
Fitur Secure Folder di Galaxy A55 bisa dipakai mengamankan file pribadi pengguna. (Rian Alfianto/JawaPos.com)
11:28
3 Mei 2024

Jaga File Pribadi Anda, Simak Tips Maksimalkan Fitur Secure Folder di Samsung Galaxy A55 5G

- Berdasarkan data Asosiasi Pengusaha Jasa Internet Indonesia (APJII), pertumbuhan pengguna Internet di Indonesia semakin tinggi tahun ini, mencapai 221 juta lebih atau sekitar 79,5 persen dari populasi nasional. Dampaknya, ledakan data tak bisa dihindari.

Masalahnya, pertumbuhan data tak sejalan dengan tingkat keamanannya. Menurut National Cyber Security Index (NCSI), skor Indonesia berada di angka 63,64 poin dari skala 100, masih berada di bawah Malaysia, Singapura, dan Thailand.

Untuk melindungi data penggunanya dari peretasan dan ancaman keamanan siber lainnya, Samsung menghadirkan beberapa solusi, salah satunya dengan Secure Folder di smartphone Galaxy A55 5G terbaru. Secure Folder adalah salah satu fitur keamanan yang didukung Knox Vault, platform keamanan berlapis untuk perangkat Galaxy yang mampu melindungi data sensitif pengguna.

“Salah satu fitur yang sangat berguna bagi pengguna adalah Secure Folder yang tangguh mendukung perlindungan data maupun aplikasi penting pengguna dengan mudah, bantu pengguna bebas khawatir saat beraktivitas digital,” kata Ricky Bunardi, MX Product Marketing Senior Manager, Samsung Electronics Indonesia di Jakarta.

Secure Folder sendiri adalah ruang pribadi yang terenkripsi dengan memastikan data sensitif seperti file, aplikasi, dan informasi keuangan tetap terlindungi. Dengan metode otentikasi seperti PIN, pola, atau password, hanya pengguna yang sah yang dapat mengakses dan mengelola folder ini, sehingga memberikan keamanan maksimal terhadap data pribadi.

Selain itu, Secure Folder juga dapat digunakan untuk menyimpan aplikasi penting, seperti aplikasi keuangan, e-commerce, bahkan aplikasi chatting dan gaming. Semua aktivitas yang dilakukan di dalam Secure Folder terpisah dari yang dilakukan di luar, yang berarti tingkat privasi yang diberikan menjadi lebih tinggi.

Bahkan jika kamu harus mengganti perangkat, Secure Folder menawarkan fitur backup dan restore berbasis cloud, memastikan bahwa data pribadi kamu tetap aman dan dapat dipulihkan dengan mudah di perangkat baru. Dengan Secure Folder, informasi pribadi dan aplikasi penting kamu akan tetap terlindungi, bahkan dalam situasi terburuk seperti kehilangan atau pencurian perangkat.

Aman, Simpel, dan Mudah Digunakan

Untuk aman tak mesti ribet, Samsung sudah merancang Secure Folder agar mudah untuk di-setup menggunakan Samsung Account. Berikut cara mudah dan cepat untuk menggunakan Secure Folder di Galaxy A55 5G:

- Cari melalui Homescreen kamu “Secure Folder” dan pilih opsi “Secure Folder” untuk diarahkan langsung ke Pengaturan.
- Pilih opsi “Secure Folder” dan masuk ke akun Samsung Account.
- Pilih opsi metode kunci yang akan digunakan untuk membuka kunci Secure Folder.
- Secure Folder pun akan muncul di Homescreen dan siap digunakan.

Kamu juga bisa menambah aplikasi ke Secure Folder kamu, berikut caranya:

Buka Secure Folder lalu pilih ikon “+”.
Pilih aplikasi yang ingin ditambahkan dari daftar aplikasi yang tersedia untuk dimasukkan ke Secure Folder.

Kamu juga bisa mengunduh aplikasi yang kamu inginkan langsung di Secure Folder melalui Play Store atau Galaxy Store.

Selain aplikasi, kamu juga bisa memasukkan data-data kamu seperti foto, video, audio, dan file ke Secure Folder sesuai keinginan kamu, dengan cara:

- Buka Secure Folder lalu klik pada ikon 3 titik.
- Pilih opsi “Add files” lalu pilih jenis file yang kamu inginkan.
- Pilih copy atau move file yang kamu pilih.

Begitulah cara Galaxy A55 5G melindungi kamu dari bahaya dan ancaman kejahatan siber. Fitur keamanan tersebut bisa dimaksimalkan oleh pengguna untuk menjaga file pribadi mereka.

Editor: Edy Pramana

Tag:  #jaga #file #pribadi #anda #simak #tips #maksimalkan #fitur #secure #folder #samsung #galaxy

KOMENTAR