Siapa Facundo Aranda? Gelandang Anyar Persis Solo Jebolan Boca Juniors
Persis Solo mendatangkan gelandang asal Argentina, Facundo Aranda. [Dok Persis Solo]
15:18
22 Juli 2024

Siapa Facundo Aranda? Gelandang Anyar Persis Solo Jebolan Boca Juniors

Persis Solo menambah amunisi di sektor winger dengan mendatangkan pemain asal Argentina, Facundo Aranda.

Winger berusia 24 tahun itu menjadi pemain asing ketujuh milik tim Laskar Sambernyawa untuk menghadapi BRI Liga 1 2024/2025.

"News season, news goals, news challenges! Bienvenido, Facundo!," tulis unggahan akun Instagram @persisofficial, Senin (22/7/2024).

Facundo pun langsung masuk daftar pemain cadangan saat Persis Solo menghadapi PSM Makassar pada matchday kedua Grup A Piala Presiden 2024.

Baca Juga: Kans Pemain Anyar Persib Tampil Lawan Borneo, Bojan Hodak: Adam Alis Coret

Lalu, siapa sosok Facundo Aranda?

Membela FK Jezero dari kasta tertinggi Liga Montenegro, musim 2023/2024 Facundo mencatatkan jumlah laga sebanyak 29 kali dengan kontribusi tiga gol dan dua asis.

Ia juga sempat bermain di tanah kelahirannya, Argentina bersama Boca Juniors II, San Telmo I,I dan SP Penarol.

Pemain berpaspor Argentina ini merasakan antusiasme ketika mendapatkan kesempatan untuk bermain di Liga 1 bersama Persis Solo.

Dirinya juga berharap dapat diterima oleh para suporter tim berjulukan Laskar Sambernyawa.

Baca Juga: Kepindahan Adam Alis ke Persib Bikin Pieter Huistra Gerah: Kami Tak Mau Melepasnya

"Ini adalah kali pertama saya bermain di Indonesia, saya sangat antusias untuk bersaing di liga yang sedang berkembang pesat ini. Saya sangat senang berada di sini dan berharap bisa membawa banyak kebahagiaan bagi para suporter," jelas dia.

Berposisi sebagai sayap kiri, Facundo juga biasa bermain sebagai sayap kanan dan penyerang tengah.

Pemain bernama lengkap Facundo Walter Aranda menyatakan kesiapannya untuk membela Laskar Sambernyawa untuk musim 2024/2025.

"Saya siap memberikan segalanya untuk tim ini, targetnya adalah meraih hasil terbaik bersama PERSIS dan semoga kita dapat mencapainya," kata Facundo.

Ia juga akan mengerahkan potensi yang dimiliki untuk membawa PERSIS kembali ke jalur prestasi,

"Saya akan bekerja keras untuk menunjukkan talenta saya dan membawa PERSIS naik ke puncak tertinggi," paparnya.

Editor: Ronald Seger Prabowo

Tag:  #siapa #facundo #aranda #gelandang #anyar #persis #solo #jebolan #boca #juniors

KOMENTAR