Ragnar Oratmangoen Ungkap Kebiasaan Aneh, Punya Kemampuan yang Jarang Dimiliki Pemain Lain
Ragnar Oratmangoen - Pemain Timnas Indonesia yang Mualaf (Instagram/@0ratmangoen)
08:24
25 Juni 2024

Ragnar Oratmangoen Ungkap Kebiasaan Aneh, Punya Kemampuan yang Jarang Dimiliki Pemain Lain

Striker Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen ternyata memiliki kebiasaan aneh yang akhirnya membuat sang pemain mengembangkan kemampuan yang jarang dimiliki pesepak bola lain.

Pemain keturunan berdarah Tanimbar, Maluku itu mengaku memiliki kaki terkuat kanan saat bermain sepak bola. Namun, dia nyatanya seorang kidal di kehidupan sehari-hari.

Ya, Oratmangoen menjelaskan bahwa dirinya hanya bisa menulis menggunakan tangan kiri. Namun, entah bagaimana, dia justru lebih lihai bermain bola dengan kaki kanan sebagai yang terkuat.

"Saya bagus di kaki kanan. Tapi tahukan kamu saya menulis menggunakan tangan apa?" kata Ragnar Oratmangoen kepada host podcast Sport77 di Youtube, dikutip pada Selasa (25/6/2024).

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-16 2024: Timnas Indonesia Libas Filipina 3-0, Mierza Firjatullah Cetak Brace

"Saya menulis menggunakan tangan kiri," sambungnya.

Penyerang sayap FC Groningen, Ragnar Oratmangoen saat main untuk Fortuna Sittard di musim 2023/2024 dengan status pinjaman. [IG Fortuna Sittard]Penyerang sayap FC Groningen, Ragnar Oratmangoen saat main untuk Fortuna Sittard di musim 2023/2024 dengan status pinjaman. [IG Fortuna Sittard]

Host Mamat Alkatiri pun kaget dengan fakta tersebut. Dia pun penasaran dan bertanya menggunakan tangan apa Ragnar Oratmangoen saat makan?

Menariknya, Ragnar menjawab bahwa dia makan dengan tangan kanan. Hal itu dilakukan karena sunnah alias ajaran Islam.

Sebagai informasi, Ragnar Oratmangoen merupakan mualaf. Dia memilih ajaran Islam sejak usia 15 tahun.

"Makan? Kanan. Karena itu sunnah," kata Ragnar Oratmangoen.

Baca Juga: Drawing Round 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Ranking FIFA 18 Tim Peserta dan Pot Lengkap

Oratmangoen kini tengah menjalani liburan akhir musim. Belum diketahui akan ke mana sang pemain berlabuh setelah kontraknya tidak diperpanjang FC Groningen.

Editor: Arief Apriadi

Tag:  #ragnar #oratmangoen #ungkap #kebiasaan #aneh #punya #kemampuan #yang #jarang #dimiliki #pemain #lain

KOMENTAR