Euro 2024: Kondisi Terbaru Kylian Mbappe Usai Hidung Cedera di Laga Prancis vs Austria
Penyerang timnas Prancis, Kylian Mbappe terbaring di lapangan setelah cedera patah hidung selama pertandingan Grup D Euro 2024 antara Austria vs Prancis di Duesseldorf Arena di Duesseldorf pada 17 Juni 2024. OZAN ​​KOSE / AFP.
11:42
18 Juni 2024

Euro 2024: Kondisi Terbaru Kylian Mbappe Usai Hidung Cedera di Laga Prancis vs Austria

Bintang timnas Prancis, Kylian Mbappe, berhasil menghela nafas lega setelah hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa dia tidak perlu menjalani operasi hidung akibat cedera yang didapatnya saat melawan Austria di matchday pertama Euro 2024.

Cedera serius di bagian hidung sempat dikhawatirkan akan memupus peluang Mbappe untuk tampil di sisa turnamen.

Beruntung, hasil pemeriksaan awal di rumah sakit Dusseldorf menunjukkan hasil yang melegakan.

"Tidak perlu operasi untuk Mbappe," tulis L'Equipe, media Prancis ternama.

Baca Juga: 10 Stadion Mewah Tempat Diselenggarakannya EURO 2024, Sudah Tahu Belum?

Cuplikan ketika Kylian Mbappe terjatuh usai berbenturan dengan bek Austria. (soha.vn)Cuplikan ketika Kylian Mbappe terjatuh usai berbenturan dengan bek Austria. (soha.vn)

Meski demikian, partisipasi Mbappe di pertandingan melawan Belanda pada matchday kedua Grup D Euro 2024 masih belum pasti.

"Mbappe telah meninggalkan rumah sakit dan bahkan mungkin bisa berpartisipasi dalam pertandingan pada hari Jumat melawan Belanda, jika tim medis mengizinkannya," lanjut keterangan tersebut.

Keputusan akhir mengenai keikutsertaan Mbappe akan diambil berdasarkan saran dari tim medis.

Prancis tentu berharap Mbappe dapat kembali merumput secepatnya, mengingat peran krusialnya di lini depan tim.

Timnas Prancis tercoreng dengan cedera serius Kylian Mbappe.

Baca Juga: Awas Jebakan! Tiket Palsu EURO 2024 Beredar, Incar Data Pribadi

Bintang muda ini mengalami patah tulang hidung saat berduel udara dengan Kevin Danso di laga kontra Austria, Selasa (18/6).

Insiden mengerikan terjadi pada menit ke-86.

Wajah Mbappe terbentur keras dengan bahu Danso, mengakibatkan pendarahan deras di hidungnya.

Mbappe langsung mendapat perawatan medis di lapangan.

Setelah mendapatkan perawatan medis di lapangan, Mbappe langsung dilarikan ke Rumah Sakit Universitas Dusseldorf dengan ambulans.

Diagnosis awal menunjukkan bahwa Mbappe mengalami patah tulang hidung dan membutuhkan operasi.

Cedera ini tentunya menjadi kabar buruk bagi timnas Prancis.

Mbappe merupakan salah satu pemain kunci Les Bleus dan kontribusinya sangatlah vital.

Namun, peluang Mbappe untuk kembali bermain di Euro 2024 masih terbuka.

Contohnya, kiper Nice Marcin Bulka yang hanya butuh empat hari untuk pulih dari cedera patah tulang hidung yang sama.

Meskipun demikian, Mbappe sempat melakukan aksi kontroversial di tengah pertandingan.

Setelah mendapat perawatan, ia masuk ke lapangan dan duduk di tengah lapangan sambil memegang hidungnya.

Wasit Gil Manzano pun memberikan kartu kuning kepada Mbappe karena dianggap mengulur waktu.

Editor: Pebriansyah Ariefana

Tag:  #euro #2024 #kondisi #terbaru #kylian #mbappe #usai #hidung #cedera #laga #prancis #austria

KOMENTAR