Timbulkan Kerugian Atas Penghentian Liga 1, PT LIB Bakal Diskusi Terkait Pemberian Subsidi Kepada Klub
PT LIB akan diskusi terkait kemungkinan pemberian subsidi kepada klub atas kerugian yang ditimbulkan akibat penghentian Liga 1 (Sumber Foto : Liga Indonesia Baru)
15:16
3 April 2024

Timbulkan Kerugian Atas Penghentian Liga 1, PT LIB Bakal Diskusi Terkait Pemberian Subsidi Kepada Klub

Penghentian Liga 1 sementara memberikan kerugian bagi klub-klub yang berlaga disana, PT Liga Baru Indonesia (LIB) akan diskusi terkait kemungkinan pemberian subsidi atas kerugian yang ditimbulkan.

Musim reguler Liga 1 yang telah memasukan pekan ke-30 harus dihentikan untuk sementara waktu oleh PT LIB dan PSSI, hal ini sebagai upaya dan Solusi terbaik untuk kepentingan tim nasional U 23 yang akan berkompetisi dalam ajang Piala Asia U-23 yang digelar di Qatar pada 23 April-3 Mei 2024.

Dihentikannya kompetisi liga yang mendadak ini tentunya menimbulkan kerugian bagi pihak klub karena mereka harus kembali menghitung terkait dengan pengeluaran operasional yang meliputi pertandingan kandang, pertandingan tandang hingga gaji pemain.

Melihat hal tersebut PT LIB selaku operator Liga 1 akan melakukan diskusi dengan klub-klub yang berlaga di Liga 1 2023/2024, terkait kemungkinan dikucurkannya subsidi tambahan sebagai imbas Liga 1 yang dihentikan sementara.

“Pastinya kami akan membangun diskusi dengan para pemilik klub mengenai hal itu, tadi sudah ada omongan dengan para pemilik klub dan aka nada Solusi untuk itu,” ujar Humas PT LIB Sabrina Katya dilansir melalui Antara News.

Berhentinya Liga 1 juga membuat jadwal kompetisi dipastikan molor, dimana semestinya dapat selesai pada Mei mendatang.

Namun, Sabina menambahkan bahwa pihaknya masih akan melakukan beberapa perhitungan agar kompetisi strata tertinggi itu dapat selesai tepat waktu.

“Liga 1 kami targetkan Mei selesai, tapi kami masih formulasikan dulu dan segera kami kabari lagi untuk kelanjutanya lagi setelah penundaan,” tambahnya.

Sementara itu, anggota Komite Eksekutif PSSI Arya Sinulingga mengaku bahwa Keputusan penghentian sementara Liga 1 ini cukup dilematis. Tetapi hal itu harus dilakukan untuk kepentingan timnas dan klub-klub Liga 1.

“Kan kita memang dilemma ya, satu sisi timnas ada turnamen, sisi lain klub juga kalau pemainnya diambil semua nanti bagaimana? Jadi ini supaya klub terselamatkan bahwa mereka bisa main setelah itu dengan tim yang lengkap,” Ungkap Arya.

Saat ini pemuncak klasemen Liga 1 dipimpin oleh Borneo FC dengan koleksi 70 poin dan empat tim teratas di fase regular akan lolos ke Championship Series untuk memperebutkan gelar juara.

Editor: Hanny Suwindari

Tag:  #timbulkan #kerugian #atas #penghentian #liga #bakal #diskusi #terkait #pemberian #subsidi #kepada #klub

KOMENTAR