Surabaya Samator Gaet Empat Atlet Binaan Baru, Siapkan Skuad Jelang Livoli dan Proliga
Dari kiri ke kanan: Fabian Awal Pangestu,  Refi Alfansyah, Naufal Hidayatullah, Dava Afrizal Eka Saputra. (Dok. Samator)
20:34
26 Desember 2025

Surabaya Samator Gaet Empat Atlet Binaan Baru, Siapkan Skuad Jelang Livoli dan Proliga

Surabaya Samator terus menguatkan proses regenerasi pemain. Terbaru, klub yang melahirkan Rivan Nurmulki itu merekrut empat pemain muda dari Bogor Volley Club. Mereka adalah Naufal Hidayatullah, 18, Dava Afrizal Eka Saputra, 20, Refi Alfansyah, 19 dan Fabian Awal Pangestu, 21.

Manajer tim Samator Hadi Sampurno mengungkapkan perekrutan itu berawal dari pemantauan di Kejuaraan Nasional U-19 beberapa waktu lalu. “Saya lihat ada beberapa pemain U-19 yang tingginya menonjol. Saya cari informasi, ketemulah dengan pak Sugeng Wijanarko. Ternyata beliau memang membina pemain-pemain dengan postur ideal,” ujar Hadi.

Setelah menjalin komunikasi, Samator merasa semakin mantap bekerjasama. Sebab, Sugeng, menetapkan standar tegas dalam pembinaan. “Dia punya prinsip tidak mau ambil pemain di bawah 190 cm,” kata Hadi. Selain itu, Sugeng kebetulan merupakan fans berat Samator.

“Jadi dia juga senang pemainnya direkrut Samator,” beber Hadi.

Nah, setelah menjalani latihan bersama tim utama Samator sekitar satu bulan terakhir, dua nama mulai menarik perhatian pelatih kepala Rodolfo Sanchez, yakni Fabian dan Dava. Kedua pemain berpostur 188 cm dan 196 cm itu diproyeksikan masuk ke dalam 14 pemain yang akan didaftarkan Samator untuk Proliga 2026 yang dimulai Januari mendatang.

Meski begitu, tidak menutup kemungkinan pemain lain akan menyusul di masa yang akan datang. “Basic mereka sudah benar. Cara lompat, jatuh, posisi tangan itu sudah bagus. Tinggal bagaimana pelatih memoles dengan strategi dan latihan fisik yang tepat,” ujar Hadi.

“Sekarang ini mereka baru kumpul dua bulan, jadi kami tidak bisa terlalu memacu karena waktunya pendek. Tapi saya yakin tahun depan sudah ada lagi yang bisa masuk Livoli dan Proliga,” tambahnya optimistis.

 

Editor: Hendra Eka

Tag:  #surabaya #samator #gaet #empat #atlet #binaan #baru #siapkan #skuad #jelang #livoli #proliga

KOMENTAR