Verrell Bramasta Fadilla Soedjoko
Verrell Bramasta - Berikut adalah profil Verrell Bramasta, model dan artis Indonesia yang kini terpilih sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029. 
18:42
14 November 2024

Verrell Bramasta Fadilla Soedjoko

Verrell Bramasta adalah model dan artis Indonesia yang kini terpilih sebagai anggota Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI periode 2024-2029 dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN).

Nama Verrell Bramasta mulai dikenal sejak ia bermain sinetron Bintang di Langit dan Aisyah Putri the Series: Jilbab in Love pada 2014.

Ia kini berkecimpung di dunia politik mengikuti jejak sang Ibu, Venna Melinda.

Kehidupan Pribadi

Verrell Bramasta memiliki nama lengkap Verrell Bramasta Fadilla Soedjoko.

Ia lahir di Jakarta pada 11 September 1996.

Verrell Bramasta merupakan anak pertama dari pasangan artis Venna Melinda dan Ivan Fadilla Soedjoko.

Ia memiliki adik yang bernama Athalla Naufal dan Vania Athabina.

Pria berusia 28 tahun itu sempat menjalin hubungan dengan Natasha Wilona selama dua tahun.


Ia juga pernah dikabarkan dengan anak politikus Zulkifli Hasan, Futri Zulya Savitri atau yang biasa dikenal dengan Putri Zulkifli Hasan.

Keduanya mulai akrab sejak Verrell Bramasta bergabung ke PAN.

Karier

Verrell Bramasta memulai debut di dunia akting pada 2014.

Kala itu, ia memerankan serial Bintang di Langit.

Masih di tahun yang sama, Verrell Bramasta main dalam sinetron Aisyah Putri the Series: Jilbab in Love.

Dari situlah ia memainkan sejumlah sinetron seperti Di antaranya Penyihir Cantik (2015), Lovepedia (2016), 7 Manusia Harimau New Generation (2016), Anak Sekolah (2017), Siapa Takut Jatuh Cinta (2017), Anak Langit (2019), Putri Pangeran (2020), hingga Ikatan Cinta (2021).

Pada 2015, ia mencoba peruntungannya di layar lebar.

Verrell Bramasta terlibat dalam film LDR dan Where is My Romeo (2015), Dubsmash dan ILY from 38.000 Ft (2016), dan Ghibah (2021).

Tak hanya sinetron dan film, ia juga berperan dalam beberapa film televisi (FTV) dan model dalam sejumlah video musik.

Pria bertubuh atletis itu juga mencoba peruntungannya di dunia tarik suara dan juga menjadi disc jockey (DJ).

Lagu pertamanya berjudul ACP (Aku Cinta Padamu) dirilis pada 2015.

Atas hasil kerjanya di dunia hiburan tersebut, putra sulung Venna Melinda ini berhasil menyabet banyak penghargaan di antaranya adalah Silet Awards, Infotainment Awards, SCTV Awards, Panasonic Gobel Awards 2018, dan lain-lain.

Verrell Bramasta kemudian terjun ke dunia politik pada 2023.

Ia mencalonkan diri sebagai anggota DPR RI periode 2024-2029 daerah pemilihan (dapil) Jawa Barat VII dari Fraksi Partai Amanat Nasional (PAN).

Verrell Bramasta berhasil melenggang ke Senayan dengan memperoleh 94.810 suara.

Ia resmi dilantik pada Selasa, 1 Oktober 2024.

Janji Tak Akan Ambil Gajinya sebagai Anggota DPR RI

Setelah terpilih menjadi anggota Komisi X DPR RI periode 2024-2029, Verrell Bramasta berjanji tidak akan mengambil gajinya selama satu tahun.

Janji tersebut ia sampaikan saat masih berkampanye.

Verrell Bramasta berusaha mematahkan stigma sebagai artis hanya ingin mencari kekayaan dan popularitas tanpa menunjukkan kerja nyata sebagai seorang anggota dewan.

Mantan kekasih Natasha Wilona itu bertekad membuktikan keseriusannya dalam menjalankan peran sebagai wakil rakyat.

Ia menegaskan gaji selama satu tahunnya tersebut akan dialokasikan untuk pendukung di partainya.

Harta Kekayaan

Verrell Bramasta tercatat memiliki total harta kekayaan sebesar Rp 51,8 miliar.

Hartanya itu terdaftar di dalam Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) KPK yang dilaporkannya pada tanggal 10 September 2024.

Berikut data harta kekayaan Verrell Bramasta.

DATA HARTA

A. TANAH DAN BANGUNAN Rp. 40.900.000.000

  1. Tanah dan Bangunan Seluas 450 m2/600 m2 di KAB / KOTA KOTA JAKARTA SELATAN , HASIL SENDIRI Rp. 12.000.000.000
  2. Tanah dan Bangunan Seluas 32 m2/32 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp. 900.000.000
  3. Tanah dan Bangunan Seluas 1100 m2/1500 m2 di KAB / KOTA BOGOR, HASIL SENDIRI Rp. 25.000.000.000
  4. Tanah Seluas 500 m2 di KAB / KOTA BADUNG, HASIL SENDIRI Rp. 3.000.000.000

B. ALAT TRANSPORTASI DAN MESIN Rp. 6.375.000.000

  1. MOTOR, YAMAHA R25 Tahun 2016, HASIL SENDIRI Rp. 25.000.000
  2. MOBIL, MASERATI MASERATI GTS Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 1.300.000.000
  3. MOBIL, LAND ROVER RANGER ROVER VELAR Tahun 2018, HASIL SENDIRI Rp. 1.300.000.000
  4. MOBIL, PORSCHE PORSCHE CAYENNE Tahun 2012, HASIL SENDIRI Rp. 600.000.000
  5. MOBIL, LEXUS LM 350H Tahun 2024, HASIL SENDIRI Rp. 2.500.000.000
  6. MOBIL, AUDI AUDI TT Tahun 2007, HASIL SENDIRI Rp. 400.000.000
  7. MOBIL, MERCEDES BENZ E 300 AT Tahun 2010, HASIL SENDIRI Rp. 250.000.000

C. HARTA BERGERAK LAINNYA Rp. 3.380.000.000

D. SURAT BERHARGA Rp. ----

E. KAS DAN SETARA KAS Rp. 3.200.000.000

F. HARTA LAINNYA Rp. ----

Sub Total Rp. 53.855.000.000

III. HUTANG Rp. 1.970.159.000

IV. TOTAL HARTA KEKAYAAN (II-III) Rp. 51.884.841.000

(Tribunnews.com/Falza)

Editor: Pravitri Retno W

Tag:  #verrell #bramasta #fadilla #soedjoko

KOMENTAR