Syarat dan Cara Daftar SNBP 2024, Cek Dokumen Wajib dan Langkah Pendaftarannya
situs snpmb.bppp.kemdikbud.go.id - Syarat dan Cara Daftar SNBP 2024, Cek Dokumen Wajib dan Langkah Pendaftarannya
19:20
16 Februari 2024

Syarat dan Cara Daftar SNBP 2024, Cek Dokumen Wajib dan Langkah Pendaftarannya

SNBP 2024 resmi dibuka sejak Rabu, 14 Februari 2024 lalu. Seleksi Nasional Berbasis Prestasi kemudian dapat diikuti oleh siswa secara online lewat situs resmi Kemendikbud. Syarat dan cara daftar SNBP 2024 bisa Anda cermati di artikel ini.

SNBP sendiri jadi salah satu jalur yang dibuka dalam rangka penerimaan mahasiswa bari di perguruan tinggi negeri untuk siswa dengan prestasi yang dimilikinya. Pembukaannya berlangsung hingga 28 Februari 2024 mendatang.

Syarat Daftar SNBP 2024

Setidaknya terdapat tiga syarat utama yang harus dipenuhi oleh pendaftar sebelum melakukan pendaftaran jalur ini. Ketiganya adalah sebagai berikut.

  • Pendaftar dinyatakan eligible oleh sekolah tempat ia mengenyam pendidikan
  • Memiliki akun SNPMB yang telah disimpan secara permanen
  • Memiliki nilai lengkap pada PDSS yang telah diisi dan difinalisasi oleh sekolah yang bersangkutan

Tim dari SNPMB memberikan batas waktu hingga hari Kamis, 15 Februari 2024 pukul 15.00 WIB lalu untuk peserta yang ingin menyimpan akun permanen supaya bisa mendaftar jalur SNBP 2024 ini. Jadi pastikan Anda sudah memiliki akun yang tersimpan permanen agar dapat mengikuti tahapannya ya!

Jadwal Pendaftaran SNBP 2024 (instagram/_snpmbbppp)Jadwal Pendaftaran SNBP 2024 (instagram/_snpmbbppp)

Bagaimana Cara Mendaftar SNBP 2024?

Untuk bisa mendaftarkan diri, deretan langkah yang harus dilakukan adalah sebagai berikut.

  1. Kunjungi situs resmi pada https://snbp-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/  serta melalui https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ 
  2. Login dengan email serta password yang telah didaftarkan dan diverifikasi pada portal SNPMB
  3. Jika tidak memenuhi syarat maka akan muncul pesan pemberitahuan dan akan otomatis logout dalam 30 detik
  4. Untuk yang memenuhi syarat namun belum melakukan simpan permanen akun maka muncul pesan pemberitahuan ‘Data Anda belum permanen, pastikan data Anda sudah permanen pada portal SNPMB’ dan akan logout otomatis dalam 30 detik
  5. Jika siswa bukan berasa dari lulusan tahun ini notifikasinya adalah ‘Login gagal (500,71408) student is in active (has graduated)’ dan akan logout otomatis dalam 30 detik
  6. Jika memenuhi semua syarat maka Anda akan diminta melengkapi data yang diperlukan, yakni data orang tua yang ada di halaman profil
  7. Tekan tombol simpan dan pastikan semua data sudah terisi dengan benar. Sistem akan memberikan informasi sebagai konfirmasi atas hal ini ‘Berhasil menyimpan kelengkapan data’
  8. Daftarkan diri pada sistem SNBP dengan cara mengisi pilihan prodi di halaman Pilihan
  9. Pilih salah satu PTN atau politeknik negeri dari daftar yang disediakan, dan pilih prodi yang diinginkan
  10. Tekan simpan semua pilihan yang ada di kanan atas dan akan muncul konfirmasi pilihan
  11. Simpan dan jika berhasil akan muncul notifikasi ‘Berhasil menyimpan pilihan, silahkan mengisi portofolio/prestasi’
  12. Unggah portofolio atau prestasi yang dimiliki sesuai dengan persyaratan yang diberikan
  13. Isi juga prestasi sesuai dengan apa yang dimiliki dengan bukti prestasi tersebut dalam bentuk sertifikat berformat PDF atau PNG atau JPG berukuran maksimal 2 MB, klik tombol Simpan
  14. Jika semua data sudah diperiksa dan yakin benar, maka lanjutkan dengan finalisasi di halaman Finalisasi
  15. Setelah semua data akurat, maka berikan tanda centang di pernyataan persetujuan
  16. Pilih kembali Finalisasi sehingga ada keterangan tanggal serta waktu finalisasi yang dilakukan
  17. Selanjutnya unduh dan cetak kartu peserta SNBP

Itu tadi sekilas tentang syarat dan cara daftar SNBP 2024 yang bisa dibagikan, semoga bermanfaat!

Kontributor : I Made Rendika Ardian

Editor: Rifan Aditya

Tag:  #syarat #cara #daftar #snbp #2024 #dokumen #wajib #langkah #pendaftarannya

KOMENTAR